Bupati Aceh Jaya T. Irfan TB mengajak semua warga di kabupaten itu menjadikan peringatan hari Lahir Pancasila menjadi momentum menjaga kesatuan dan persatuan bangsa. 

“Saya mengajak seluruh masyarakat untuk dapat menjaga kerukunan sesama dalam memperingati hari lahir Pancasila, tetap kompak serta niat baik dalam membangun Bersama kabupaten Aceh Jaya ini,” kata T. Irfan Tb usai Vidio Konferens Bersama presiden RI pada upacara memperingati hari lahir Pancasila di aula lantai III setdakab Aceh Jaya, Selasa.

Ia menjelaskan ada sejumlah isi dengan makna yang sangat luas yang terkandung dalam Pancasila, karena itu perlu memaknai setiap isi dalam Pancasila tersebut dengan bijak dengan tetap menjaga persatuan dan kesatuan.

Ia menambahkan di tengah COVID-19, kita juga harus meningkat kepatuhan terhadap  setiap imbauan pemerintah  dalam upaya mencegah penyebaran COVID-19.

Irfan mengatakan Pemkab Aceh Jaya terus berupaya maksimal untuk mengambil kebijakan yang baik guna menurunkan angka COVID-19.

“Masyarakat harus percaya kalau virus COVID-19 ada dengan dibuktikan baik tingkat nasional maupun internasional. Kasus di Aceh Jaya juga terus bertambah, karena itu mari kita patuhi protokol Kesehatan,”  demikian T. Irfan TB

Pewarta: Arif Hidayat

Editor : M Ifdhal


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2021