Pemerintah Kabupaten dinas Aceh Jaya menyatakan telah meminta tambahan dosis vaksin Sinovac COVID-19 ke Dinas Kesehatan Provinsi Aceh dalam upaya meningkatkan cakupan vaksinasi masyarakat di kabupaten setempat dan memutus mata rantai penyebaran COVID-19.

Kasi Survelen Imunisasi Dinas Kesehatan Aceh Jaya Cut Nazimah di Calang, Rabu mengatakan jumlah keseluruhan yang telah di vaksin sebanyak 14.655 orang termasuk di dalamnya petugas kesehatan.

“Saat ini stok dosis Vaksin yang ada di Dinas Kesehatan kosong yang masih ada persediaan di rumah sakit dan Puskesmas yang tersebar di seluruh kecamatan di Kabupaten Aceh Jaya,” kata Cut Nuzimah.

Menurut dia penambahan stok tersebut telah mereka usulkan ke Dinas Kesehatan Provinsi Aceh pada minggu lalu sebagai upaya untuk memaksimalkan program vaksinasi di kabupaten setempat.

Ia menyebutkan persediaan vaksin saat ini sebanyak 810 dosis yang tersebar di beberapa Puskesmas dalam Kabupaten Aceh Jaya dan pihaknya saat ini sedang menunggu tambahan vaksin dari Pemerintah Aceh.

Menurut dia sebanyak 4.836 orang masyarakat yang telah melakukan vaksin pertama dan 989 vaksin kedua sedangkan jumlah lansia yang telah di vaksin sebanyak 231 orang.

Cut Nazimah menambahkan dalam mendukung pelaksanaan vaksinasi kepada masyarakat tersebut pihaknya juga bekerjasama dengan semua lintas sektor baik itu TNI/Polri maupun pihak gampong.

 

Pewarta: Arif Hidayat

Editor : M Ifdhal


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2021