Bupati Kabupaten Simeulue Erli Hasim berharap bahan pangan lokal tidak hanya digunakan kebutuhan sendiri akan tetapi bisa dimanfaatkan untuk membuka peluang usaha dengan menu kreatif lokal.

Hal ini disampaikannya dalam acara lomba cipta menu beragam bergizi seimbang dan aman (B2SA) tingkat Kabupaten Simeulue di Aula gedung serbaguna Simeulue di Sinabang, Selasa.

“Kita berharap produk-produk UKM dari Simeulue yang berbahan lokal, bisa  dikembangkan dan dipromosikan keluar daerah, sehingga bisa menambah ekonomi masyarakat kita," kata Erli Hasim.

Menurut Erli Hasim, beberapa produk berbahan lokal Simeulue memiliki nilai jual yang tinggi, seperti sagu dan buah-buahan yang banyak di daerah itu.

"Makanan dan buah di Simeulue tidak kalah dengan kabupaten lainnya, untuk itu mari sama-sama kita tingkatkan menu masakan yang ada pada kita ini, sehingga bisa bersaing dengan daerah lain serta bisa membuka peluang bisnis bagi masyarakat," ucap Erli Hasim. 

Pewarta: Ade Irwansah

Editor : Heru Dwi Suryatmojo


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2021