Pj Bupati Aceh Besar Muhammad Iswanto melepaskan keberangkatan sebanyak sepuluh putra/putri Aceh Besar dari kalangan kurang mampu yang menjadi penerima beasiswa Aceh Carong Pemerintah Aceh.

“Saya berharap agar mahasiswa yang mendapat program beasiswa ini dapat belajar secara tekun serta sungguh-sungguh. Jaga nama baik daerah dan terus mengabdi untuk  Provinsi Aceh, khususnya Aceh Besar,"  kata Pj Bupati Aceh Besar, Muhammad Iswanto di Dekranasda Aceh, Selasa.

Ia menjelaskan beasiswa tersebut menggunakan uang daerah, sehingga selalu belajar dengan tekad yang kuat agar sukses dalam menempuh pendidikan serta kelak mengabdi untuk kemajuan daerah.

Iswanto berkeyakinan, dengan belajar secara tekun, para mahasiswa tersebut akan membawa nama baik keluarga, daerah, dan kelak menjadi unggulan di kampus masing-masing.

Ada pun sepuluh orang yang dinyatakan lulus Program D3 Aceh Carong yakni Alfin Faturrahman (lulus di Poltek Jember, Jatim), Apprilia Bintang Zahra (Poltek Manufaktur Bandung), Cut Magdhalena (Poltek  Negeri Jember), Dhea Tharina (Poltekkes Aceh). 

Selanjutnya, Fatimah Azzuhra Arista (Politeknik Aceh), Nora Maulifa (Politeknik Aceh), Puja Zahratul Saleha (Poltekkes Aceh), Putri Yamara Asyifa (Poltekkes Aceh) Rival Maulana (Politeknik Manufaktur Bandung) dan Said Fahril (Politeknik Aceh). 

Kepada Bagian Keistimewaan dan Kesra Setdakab, Pj Bupati meminta supaya memonitor dan mengevaluasi terus perkembangan proses pembelajaran mahasiswa D3 Program Aceh Carong tersebut. 

Pewarta: M Ifdhal

Editor : M Ifdhal


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2022