Banda Aceh (ANTARA Aceh) - Wakil Bupati Aceh Tengah, Khairul Asmara menyatakan pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) keluarga yang diselenggarakan pemerintah kabupaten itu merupakan upaya memotivasi masyarakat mempelajari dan mengamalkan Al Quran dalam kehidupan sehari-hari.

"Kegiatan MTQ tahun kedua yang dilakukan ini upaya senantiasa mendekat masyarakat dengan Al Quran," katanya di sela-sela membuka MTQ keluarga tingkat kabupaten di Takengon, Rabu.

Ia menjelaskan, pada MTQ keluarga tahun kedua tersebut, Pemerintah Aceh Tengah akan memberangkatkan umrah tiga keluarga yang berhasil menjadi pemenang pada perlombaan tersebut.

Kepala Dinas Syari'at Islam Aceh Tengah, Alam Suhada menyebutkan total jumlah keluarga yang mengikuti uji kemampuan membaca Quran tahun 2016 itu sebanyak 56 keluarga.

"Keluarga-keluarga tersebut sebelumnya sudah melalui seleksi ditingkat kampung dan kecamatan, sehingga seleksi tingkat kabupaten hanya diikuti 14 keluarga dari setiap kecamatan," katanya.

Ia mengatakan pelaksanaan MTQ keluarga tersebut juga dirangkai dengan MTQ bagi Reje (Kepala Kampung) dan Imam Kampung beserta istri. Kegiatan tersebut akan berlangsung hingga 4 Juni 2016.

Pada MTQ tersebut pemerintah di daerah di kabupaten Dataran Tinggi Gayo tersebut akan mencari keluarga terbaik yang nantinya akan mendapat penghargaan berupa umrah gratis.

Ia menambahkan, jumlah pemenang yang akan diberangkat untuk melaksanakan ibadah umrah gratis tersebut bertambah dari tahun sebelumnya hanya satu keluarga kini menjadi tiga keluarga.

Pewarta: Pewarta : M Ifdhal

Uploader : Salahuddin Wahid


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2016