Universitas Syiah Kuala (USK) menghadirkan pelaku usaha sukses guna melahirkan dan meningkatkan pelaku usaha kampus untuk sukses berwirausaha.
 
"USK punya komitmen yang besar untuk membina mahasiswa, dosen yang berwirausaha, sehingga pengembangan dan inovasi terus digalakkan dengan ikut berkolaborasi dengan unsur terkait," kata Wakil Rektor USK Bidang Kemahasiswaan dan Kewirausahaan Prof Mustanir di Banda Aceh, Kamis.
 
Pernyataan itu disampaikannya di sela-sela pelaksanaan focus group discussion (FGD) membahas pengembangan dosen entrepreneur dan pelaku usaha USK dengan ikut menghadirkan Co-Founder dan Direktur PT Energi Quarto Indonesia Hamdani Bantasyam.
 
Ia menjelaskan kegiatan tersebut merupakan langkah USK dalam menyukseskan program 1000 wirausaha muda USK dan pengembangan dosen entrepreneur.
 
Ia mengatakan dukungan dan pendanaan dari mitra USK menjadi motivasi lebih, sekaligus bukti nyata bahwa USK selaras antara teori dan praktek langsung wirausaha. 
 
"Kami berharap FGD ini menjadi tambahan ilmu bagi praktisi wirausaha USK," katanya.
 
Co-Founder dan Direktur PT Energi Quarto Indonesia Hamdani Bantasyam menilai program dosen entrepreneur USK menjadi nilai lebih yang tidak dimiliki banyak kampus. 
 
"Rata-rata kampus di Indonesia dengan program wirausaha, hanya untuk mahasiswa. Tugas selanjutnya adalah menciptakan dosen yang sukses dalam berwirausaha, sehingga menjadi inspirasi bagi mahasiswa serta pelaku usaha lainnya yang ada di kampus," katanya.
 
Menurut dia untuk membangun ekosistem bisnis yang baik dan sehat yakni melibatkan mahasiswa, dosen, alumni yang sudah sukses berwirausaha, para praktisi mumpuni, hingga pihak lain yang saling terhubung.
 
"Yang tidak kalah penting, harus ada person leader serta mesti ada political will dari Rektor dan Wakil Rektor demi sebuah support system yang kuat," katanya.
 

Pewarta: M Ifdhal

Editor : M.Haris Setiady Agus


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2023