Banda Aceh, 17/1 (Antara) - Lebih separuh dari 69 anggota Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) membolos atau tidak menghadiri sidang paripurna lembaga legislatif tersebut.

Ketidakhadiran tersebut diperlihatkan anggota dewan tersebut pada rapat paripuna khusus yang dipimpin Ketua DPRA Hasbi Abdullah di Gedung DPR Aceh di Banda Aceh, Jumat.

Rapat paripurna khusus tersebut mengagendakan pengesahan 12 judul rancangan qanun masuk dalam prioritas program legislasi DPR Aceh tahun 2014.

Dari 69 wakil rakyat yang duduk di DPR Aceh, hanya 14 anggota dewan ditambah tiga unsur pimpinan yang menghadiri persidangan paripurna khusus tersebut.

"Karena kuorum tidak mencukupi, maka sidang kami skor selama sepeluh menit," kata Ketua DPR Aceh Hasbi Abdullah yang memimpin persidangan seraya mengetuk palu sidang.

Selama masa skor persidangan, hanya beberapa anggota dewan yang bertambah hadir ke persidangan tersebut. Hingga skor ditutup, terhitung 18 anggota plus tiga pimpinan DPR Aceh yang mengikuti persidangan tersebut.

Kendati lebih dari separuh wakil rakyat tersebut tidak menghadiri sidang, namun rapat paripurna khusus DPR Aceh itu tetap mengesahkan 12 judul rancangan qanun prioritas program legislasi 2014.

Ketua DPR Aceh Hasbi Abdullah yang ditemui usai persidangan mengatakan banyak anggota dewan yang tidak hadir karena tugas ke daerah, Dan ada juga yang kampanye pemilu legislatif 2014.

"Ini mohon dimaklum dan minta maaflah. Sebagian anggota DPR Aceh ada yang ke lapangan. Kan tahun ini tahun politik, ada yang kampanye, kecuali saya tidak mencalonkan lagi," kata Hasbi Abdullah.

Pewarta: Pewarta : M Haris SA


Editor :


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2014