Langsa (Antaranews Aceh) - Dewan Pimpinan Daerah Partai Golongan Karya (DPD II Golkar) Kota Langsa, Provinsi Aceh, mempersiapkan sejumlah kader terbaiknya dalam menghadapi Pemilihan Umum Legislatif (Pileg) tahun 2019.

Ketua DPD II Partai Golkar Kota Langsa, Ilham Pangestu di Langsa, Selasa menuturkan, sejauh ini pihaknya sudah melakukan penjaringan terhadap calon anggota legislatif tingkat DPRK Langsa masa bakti 2019-2024.

"Kita sudah lakukan penjaringan melalui Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu), banyak kader muda yang kita prioritaskan untuk maju di Pileg 2019," tutur Ilham Pangestu.

Ia mengatakan, untuk Pemilu 2019, partainya menargetkan enam kursi di parlemen Kota Langsa. Dimana, saat ini Partai Golkar memiliki empat kursi (fraksi penuh) hasil Pemilu 2014.

Karenanya, helatan pesta demokrasi tahun 2019, menjadi penting bagi Partai Golkar Kota Langsa untuk menambah perolehan kursi di parlemen agar lebih bisa mengabdi kepada rakyat.

Ilham, sapaan karib Ilham Pangestu, mengakui bahwa partainya masih membuka peluang kepada tokoh masyarakat yang ingin mendaftar sebagai bacaleg melalui Partai Golkar.

"Bila ada tokoh masyarakat yang ingin bergabung, kami masih membuka pintu, karena Golkar adalah partai terbuka, plural dan sangat demokratis," sebutnya.

Sejumlah kader yang sudah siap bertarung di Pileg nanti diantaranya, Ir H Teuku Hidayat (Wakil Ketua DPRK) untuk Dapil Kecamatan Langsa Kota, drh Rubian Harja (Ketua Fraksi Golkar) dapil Kecamatan Langsa Baro bersama Saifullah (bendahara) sekaligus Ketua Komisi II DPRK.

Kemudian, terdapat nama Jefri Sentana S Putra, H Dedy Azwarsyah dan Maimunah di dapil Kecamatan Langsa Barat. Untuk dapil Kecamatan Langsa Timur, Widoyo yang sudah dua periode duduk di parlemen masih akan turun gunung memperkuat formasi caleg Golkar.

"Kita kombinasikan susunan caleg antara senior partai dan kader muda. Semua mendapat kesempatan yang sama dan sangat demokratis," jelas Ilham.

Disamping itu, sebagai partai pemenang kedua Pileg 2014, Golkar Langsa berhak atas kursi Wakil Ketua I DPRK setempat dan satu kadernya sebagai ketua komisi.

Pewarta: Putra Zulfirman

Uploader : Salahuddin Wahid


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2018