Banda Aceh (Antaranews Aceh) - Gubernur Aceh Irwandi Yusuf menegaskan usulan program yang dibiayai APBA harus melalui musyawarah perencanaan pembangunan atau musrenbang.

"Semua usulan program harus melalui musrenbang. Jika tidak, maka Pemerintah Aceh tidak akan mengakomodirnya," tegas Gubernur Aceh Irwandi Yusuf di Banda Aceh, Senin.

Pernyataan tersebut disampaikan Gubernur Aceh Irwandi Yusuf pada Musrenbang Tingkap Provinsi Aceh yang dipusatkan di ruang sidang utama DPR Aceh. Musrenbang diikuti perwakilan 23 kabupaten/kota di Provinsi Aceh.

Gubernur mengatakan, tujuan agar usulan harus melalui musrenbang agar setiap program yang dibiayai APBA diawali dengan perencanaan, sehingga hasil yang diinginkan benar-benar berkualitas.

Selain itu, lanjut dia, hal ini dilakukan agar tidak ada lagi program siluman yang tiba-tiba masuk saat pembahasan anggaran, sehingga merusak tatanan perencanaan yang sudah dilakukan sejak awal.

"Musrenbang untuk mewujudkan pembangunan berkualitas. Program Aceh hebat tidak akan terwujud jika tidak diawali dengan perencanaan yang baik," ungkap Irwandi Yusuf.

Oleh karena itu, Gubernur menegaskan Pemerintah Aceh tidak akan mengakomodir usulan program pembangunan yang tidak melalui musrenbang. Usulan program tidak melalui musrenbang dianggap penumpang gelap.

"Kami juga mengingatkan agar semua usulan juga harus masuk aplikasi e-planing yang terintegrasi dengan aplikasi e-budgeting. Selain itu, dengan adanya usulan masuk musrenbang, diharapkan pengesahan anggaran bisa tepat waktu," demikian Irwandi Yusuf.
 

Pewarta: M.Haris SA

Uploader : Salahuddin Wahid


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2018