Meulaboh (Antaranews Aceh) - Bupati Aceh Barat H Ramli MS menyerahkan sertifikat tanah untuk ribuan masyarakat di kabupaten setempat melalui program pendafataran tanah sistimatik lengkap (PTSL) tahun 2018 yang dipusatkan di Aula Setdakab (18/1).

Penerima secara simbolis ini dihadiri 200 orang warga.

Kepala BPN Aceh Barat Akhyar Tarfi MH dalam laporannya mengatakan program ini merupakan gerakan nasional agar terwujudnya pendataan tanah masyarakat mendukung proyek nasional.

"BPN Aceh Barat telah menyelesaikan pendaftaran tanah sebanyak 2.432 tanah dari beberapa kecamatan di Aceh Barat selama tahun 2018," katanya.

Kepala Kantor Wilayah BPN Aceh, Saiful SP MH menyatakan bahwa pendaftaran tanah sistimatik lengkap (PTSL) bersifat gratis termasuk tanah wakaf tidak dipungut biaya.

Namun di tahun 2020, pengurusan sertifikat tersebut tidak gratis lagi dan akan dikenakan biaya.

"Program ini bertujuan agar pada tahun 2025 seluruh tanah sudah tedaftar dalam sertifikat," katanya.

Ia berharap aparatur kecamatan dan desa dapat membantu masyarakat agar progran Pendaftaran Tanah Sistimatik Lengkap (PTSl) dapat terwujud.

Bupati Aceh Barat, H. Ramli MS menyatakan mengapresiasi dan berterimakasih atas terlaksananya Program PTSL di kabupaten setempat.

"Program ini harus berlanjut agar beban masyarakat dapat berkurang, termasuk biaya pemerintah daerah," katanya.

Program ini juga sangat bermanfaat untuk memperjelas status kepemilikan tanah masyarakat.

Telaksananya program ini menunjukkan bahwa Badan Pertahanan Nasional (BPN) sahabat Aceh Barat.

"Kami juga berkomitmen akan mendukung dan membantu seluruh program BPN Aceh Barat dalam melaksanakan tugasnya," kata Ramli.

Pewarta: Teuku Dedi Iskandar

Editor : Heru Dwi Suryatmojo


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2019