Bupati Aceh Barat H Ramli MS menegaskan Peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-74 tahun pada tahun 2019 ini, merupakan momentum pemersatu bangsa agar semua komponen masyarakat bersatu.

"Pemilu 2019 sudah selesai, kini saatnya seluruh masyarakat Indonesia bersatu untuk kemajuan negara kita Indonesia," kata Bupati Ramli MS kepada ANTARA, Kamis.

Sebagai bangsa yang besar dengan keanekaragaman suku bangsa dan bahasa, dia berharap semua persoalan yang selama ini terjadi di masyarakat dapat diselesaikan dengan jalur musyawarah dan mufakat, sebagai simbol bahwa rakyat Indonesia mengedepankan musyawarah dalam menyelesaikan setiap persoalan.

Baca juga: 2.019 penari rapai geleng akan tampil dalam peringatan HUT RI ke-74 di Abdya

Termasuk dalam merayakan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia, dia berharap masyarakat dapat merayakan hari kemerdekaan ini dengan berbagai kegiatan positif dan mendidik, agar generasi penerus bangsa dapat memahami arti dari sebuah kemerdekaan yang hakiki.

Namun, ia berharap momentum hari kemerdekaan yang akan diperingati pada tanggal 17 Agustus mendatang, tidak dilakukan dengan cara-cara yang dapat merendahkan harkat dan martabat bangsa ini termasuk dalam hal pengibaran bendera merah putih.

"Sebaiknya bendera merah putih hanya dikibarkan di atas darat, di atas gunung saja, tidak perlu di dalam air atau di bawah permukaan bumi," harapnya.

Baca juga: Sambut HUT RI, seribuan anak-anak Abdya ikut lomba mewarnai

Menurutnya, para pejuang kemerdekaan Republik Indonesia yang berjuang merebut kemerdekaan dari tangan penjajah, dulunya tidak pernah mengibarkan bendera merah putih di dalam air.

"Para pejuang dulu mengibarkan bendera merah putih di atas tanah, di darat dan di atas gunung," kata Ramli MS menambahkan.

Menurutnya, kemerdekaan Republik Indonesia harus terus dipertahankan dengan meningkatkan rasa cinta tanah air kepada generasi bangsa, dan diberikan pemahaman bahwa kemerdekaan yang selama ini diraih merupakan pengorbanan seluruh para pejuang dan masyarakat Indonesia yang merupakan pendahulu bangsa.

Baca juga: Seribuan warga Abdya jalan santai sambut HUT RI

"Mari kita jadikan hari kemerdekaan ini dengan mengibarkan bendera merah putih di darat atau di gunung, jangan dikibarkan di bawah tanah atau di dalam air. Karena pejuang kemerdekaan tidak pernah pengibaran bendera di dalam laut," pungkasnya.

Pewarta: Teuku Dedi Iskandar

Editor : Heru Dwi Suryatmojo


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2019