Aceh Timur (ANTARA) - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Aceh Timur mengatakan sebanyak 23.562 anak usia enam hingga 11 tahun di daerah itu sudah mengikuti vaksinasi vaksin COVID-19.
"Capaian vaksinasi anak di Kabupaten Aceh Timur sebanyak 23.562 orang atau 45,657 persen," kata Kepala Dinas Kesehatan Aceh Timur Sahminan di Aceh Timur, Jumat.
Sahminan mengatakan 23.562 anak yang sudah divaksin tersebut untuk dosis pertama. Sedangkan dosis kedua baru mencapai 228 anak atau capaian 0.442 persen.
"Sedangkan target vaksinasi anak di Kabupaten Aceh Timur sebanyak 51.606 orang. Target tersebut ditetapkan Komite Penanganan COVID-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional atau KPCPEN," kata Sahminan.
Selain capaian vaksinasi anak, Sahminan menyebutkan 35.020 remaja Aceh Timur telah divaksinasi dosis pertama dengan capaian 69 persen dan dosis kedua sebanyak 13.802 atau 27 persen dari sasaran yang ditetapkan 50.727 orang.
Untuk vaksinasi lanjut usia, kata Sahminan, capaiannya sebanyak 21.981 orang atau 97.016 persen untuk dosis pertama, 7.270 orang atau 37 persen, dan 22 orang atau 0,97 persen untuk dosis ketiga dari target 22.657 orang.
"Sedangkan capaian masyarakat Aceh Timur yang sudah menerima dosis pertama sebanyak 175.581 orang atau 88,5 persen, 74.042 orang atau 37,3 persen dosis kedua, dan 427 orang atau 0,2 persen dosis ketiga dari sasaran 198.356 orang," kata Sahminan.
Sementara itu, Bupati Aceh Timur Hasballah HM Thaib mengajak masyarakat yang belum melaksanakan vaksin untuk segera mendatangi dan mengikuti vaksinasi di gerai-gerai terdekat, termasuk ke puskesmas.
“Jangan percaya kabar bohong tentang vaksin. Ingat, vaksin itu aman dan halal, sehingga tidak perlu khawatir menerima vaksin, baik dosis pertama kedua, dan ketiga,” kata Hasballah.
23.562 anak di Aceh Timur telah sudah divaksin
Jumat, 11 Februari 2022 20:18 WIB