Fakultas Dakwah dan Komunikasi (FDK) UIN Ar-Raniry, Banda Aceh meyudisium sebanyak 160 mahasisawa semester ganjil 2019-2020 di Aula fakultas setempat di Darusaalam, Kamis (6/2).

Wakil Dekan Bidang Akademik Yusri MLis dalam laporannya mengatakan, peserta yudisium tahun ini mengalami peningkatan dari tahun sebelumnya sebanyak 155 mahasiswa.

"Secara kualifikasi akademi, tingkat kelulusan tahun ini mengalami peningkatan. Angka kelulusan dengan predikat istimewa juga meningkat," katanya.

Menurut Yusri, mahasiswa berprestasi juga mendapat penghargaan dari fakultas, terutama bagi mahasiswa yang lulus menyelesaikan studi tepat waktu.

Sebanyak 8 mahasiswa lulus terbaik, diantaranya Fani Zuhra, Rizky Munazar, Herwinsyah, Lisa Mulia, Serli Purna Roja, Ditrinanita, Cut Miranda, dan Rinda Sari.

Sementara IPK tertinggi diraih oleh Serli Purna Roja, Prodi Manajeman Dakwah dengan IPK 3,90.

Orasi Ilmiah pada Yudisium Fakultas Dakwah disampaikan oleh Dr Abizal M Yatim Lc MA dengan judul Urgensi Pengkaderan Dai di Fakultas Dakwah dan Komunikasi Dalam Menjawan Harapan Umat Zaman Now.

Dekan Fakultas Dakwah dan Komunikasi Dr Fakhri dalam sambutannya menitipkan nama baik Fakultas Dakwah di hati dan jiwa para lulusan.

"Kiprah positif saudara di masyarakat sangat membantu kami dan nama baik fakultas ke depannya," kata Dekan.

Dekan juga mengatakan bahwa harta yang hakiki adalah ilmu pengetahuan. Ilmu merupakan kunci utama untuk mengubah nasib seseorang.

Pewarta: Mabrur

Editor : Heru Dwi Suryatmojo


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2020