Pihak Polres Kabupaten Aceh Utara, Provinsi Aceh melakukan penyemprotan cairan desinfektan di seluruh ruangan yang ada di Markas Komando (Mako) guna pencegahan penyebaran virus corona (COVID-19), Jumat.

Kapolres Aceh Utara AKBP Tri Hadiyanto melalui Kasubbag Humas Iptu Sudiya Karya mengatakan penyemprotan dilakukan pada tiap ruangan di gedung utama, termasuk ruang tahanan, SPKT dan mushala.

"Kegiatan ini menindaklanjuti perintah pimpinan sebagai antisipasi penyebaran virus corona, khususnya di lingkungan Polres Aceh Utara,” katanya.

Upaya itu juga menjadi langkah kepolisian untuk mensterilkan area yang dikunjungi banyak orang.  

Selain itu Iptu Sudiya menambahkan saat ini di jajaran Polsek juga terus melakukan sosialisasi pencegahan dan penanganan virus corona atau Covid-19 kepada masyarakat.

"Dengan adanya penyemprotan ini bisa memberikan rasa aman kepada masyarakat dan pengunjung Polres dan sekitarnya agar terhindar dari penyebaran virus," tuturnya.

Pewarta: Zubir

Editor : Heru Dwi Suryatmojo


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2020