Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Kota Sabang melakukan Musyawarah Kota 
ke IV, yang diharapkan mampu kembali untuk mengukir prestasi dan menjadi macan lapangan dalam setiap kompetisi.

Ketua FPTI Aceh Muhammad Saleh, Selasa, mengatakan sebelumnya dalam setiap kompetisi yang mengikutsertakan cabang panjat tebing, FPTI Kota Sabang selalu meraih peringkat terbaik. Bahkan dalam Pekan Olahraga Aceh (PORA) di Aceh Timur berhasil meraih peringkat satu.

"Cuma yang agak turun kemarin di PORA Aceh Besar. Waktu PORA di Bireuen dan Aceh Timur Sabang selalu posisi satu, dua, malah pernah juara umum. Mudah-mudahan ini menjadi titik balik untuk prestasi. Dulu kalau sudah turun atlet Sabang, orang sudah goyang semua itu," katanya di Sabang.

Oleh sebab itu, Muhammad Saleh mengharapkan adanya dukungan dan perhatian dari pemerintah kota untuk olahraga yang memacu adrenalin itu, baik bantuan secara moril, maupun materil.

Sementara itu, Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Sabang Muhammad Isa mengatakan dengan adanya kepengurusan yang baru nantinya, KONI akan menjalin kerjasama yang baik dengan FPTI guna mendorong para atlet kembali membawa pulang emas untuk Sabang.

“KONI akan bekerjasama yang baik dengan FPTI, untuk menciptakan atlet- atlet muda, kaderisasi. Karena yang kita tahu dan kita lihat dari tahun ke tahun selalu FPTI yang selalu memboyong emas untuk Sabang,” ujarnya.

Dia juga meminta ketua FPTI terpilih mampu menjalin kerjasama dengan semua pihak, sehingga menghasilkan hubungan yang akan mendukung kembali berjayanya cabang olahraga panjat tebing Kota Sabang.

Pewarta: Rilis

Uploader : Salahuddin Wahid


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2021