Bupati Kabupaten Aceh Jaya T Irfan Tb menyatakan insan pers atau wartawan merupakan mitra terbaik dalam mencapai sebuah pembangunan daerah, yang bergerak sebagai kontrol sosial.
"Peran media dalam pembangunan sangat besar, tanpa ada bantuan publikasi dan kontrol sosial dari media pembangunan tidak akan sempurna," kata T Irfan Tb di Aceh Jaya, Selasa.
Bupati mengatakan dirinya sangat mendukung peran pers di daerah sebagai mitra kerja. Sebab itu, momentum peringatan hari pers nasional (HPN) ke 75 diharapkan pers bisa menjadi penyeimbang dalam pembangunan.
“Serta terus bangkit dalam memberikan informasi kepada masyarakat dengan tertap mengedepankan kode etik yang berlaku,” katanya.
Bupati Aceh Jaya T Irfan Tb juga menjadi salah satu kepala daerah yang mendapatkan penghargaan sebagai sahabat Persatuan Wartawan Indonesia (PWI).
Penghargaan itu yang diserahkan oleh Ketua PWI Aceh Tarmilin Usman dalam rangka Hari Pers Nasional ke 75 di Anjong Mon mata Pendopo Gubernur Aceh di Banda Aceh, Senin (8/2) malam
COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2021
"Peran media dalam pembangunan sangat besar, tanpa ada bantuan publikasi dan kontrol sosial dari media pembangunan tidak akan sempurna," kata T Irfan Tb di Aceh Jaya, Selasa.
Bupati mengatakan dirinya sangat mendukung peran pers di daerah sebagai mitra kerja. Sebab itu, momentum peringatan hari pers nasional (HPN) ke 75 diharapkan pers bisa menjadi penyeimbang dalam pembangunan.
“Serta terus bangkit dalam memberikan informasi kepada masyarakat dengan tertap mengedepankan kode etik yang berlaku,” katanya.
Bupati Aceh Jaya T Irfan Tb juga menjadi salah satu kepala daerah yang mendapatkan penghargaan sebagai sahabat Persatuan Wartawan Indonesia (PWI).
Penghargaan itu yang diserahkan oleh Ketua PWI Aceh Tarmilin Usman dalam rangka Hari Pers Nasional ke 75 di Anjong Mon mata Pendopo Gubernur Aceh di Banda Aceh, Senin (8/2) malam
COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2021