Satuan Tugas Penanganan COVID-19 Aceh menyebutkan penambahan 101 pasien virus corona di provinsi itu yang dinyatakan sembuh per hari ini, sehingga totalnya telah mencapai 8.316 orang.

"Pasien COVID-19 yang sembuh cukup banyak, dan penambahan 40 pasien baru juga bukan sedikit,” kata Juru Bicara COVID-19 Aceh Saifullah Abdulgani di Banda Aceh, Kamis.

Dia menjelaskan pasien sembuh paling banyak berasal dari Kabupaten Aceh Besar yang mencapai 58 orang, kemudian warga Kota Banda Aceh 16 orang serta warga Kota Langsa 14 orang. 

Selanjutnya, pasien sembuh juga terdapat di Aceh Tamiang delapan orang, warga Bener Meriah dua orang serta tiga orang lagi masing-masing warga Kabupaten Aceh Timur, Aceh Barat dan Aceh Barat Daya.  

Sementara penambahan 40 kasus baru COVID-19 per hari ini, lanjut dia, warga Banda Aceh 14 orang, warga Aceh Besar 11 orang, warga Aceh Tamiang dan Bireuen sama-sama tiga orang, serta masing-masing satu orang warga Langsa, Aceh Tenggara, Aceh Utara, Lhokseumawe, Bener Meriah dan Pidie. Sedangkan dua orang lagi warga luar Aceh.

"Banyaknya penderita yang sembuh tentu sangat kita syukuri. Tapi sebaliknya, penambahan kasus positif harian yang mencapai 40 orang pun patut menjadi perhatian di bulan suci Ramadhan ini," katanya.

Ia mengajak semua masyarakat menerapkan protokol kesehatan dengan baik selama Ramadhan seperti memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan, disamping terus memperbanyak ibadah dan mengonsumsi makanan yang sehat.

“Virus corona menyelinap ke tubuh kita melalui segitiga wajah dan mari melindunginya dengan protokol kesehatan dalam menjalankan ibadah Ramadhan,” ujarnya. 

Secara akumulatif, kasus COVID-19 di Aceh telah mencapai 10.200 orang, di antaranya penyintas yang telah sembuh 8.316 orang, pasien yang masih dirawat 1.479 orang dan kasus meninggal dunia sebanyak 405 orang. 

“Hari ini ada penambahan satu pasien dilaporkan meninggal dunia, yang merupakan warga Kota Langsa," katanya.

Pewarta: Khalis Surry

Editor : Azhari


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2021