Banda Aceh (ANTARA Aceh) - Lembaga Penyiaran Publik (LPP-RRI) Banda Aceh mengumpulkan darah 257 kantong melalui kegiatan ‘Indonesia Berdonor’ yang diadakan Rabu (4/3) di halaman depan  LPP RRI setempat.

Kepala LPP RRI Banda Aceh Drs. H.Salman usai mendonorkan darahnya kepada wartawan Rabu (4/3) menjelaskan, kegiatan donor darah RRI bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Cabang Banda Aceh.

Menurutnya, kegiatan Indonesia Berdonor merupakan wujud nyata kepedulian terhadap sesama karena setetes darah sangat berharga bagi kelangsungan hidup orang lain.“Inilah yang menjadi semangat yang menggerakkan angkasawan angkasawati RRI untuk menggelar aksi kemanusiaan tersebut setiap tahunnya,”ujar Salman.

Ia menambahkan, sebenarnya pihaknya kali ini menargetkan dapat terkumpul darah 400 kantong, namun hingga selesai kegiatan berhasil terkumpul darah 257 kantong.

“Semua darah yang terkumpul yang merupakan sumbangan dari pendonor kalangan TNI/Polri, PNS, mahasiswa, pejalar dan masyarakat umum langsung diserahkan ke PMI Cabang Banda Aceh untk diberikan kepada mereka yang membutihkan darah”kata Salman.

Sementara itu Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Cabang Kota Banda Aceh Qamaruzzaman Haqny pihaknya menyampaikan apresiasi kepada LPP RRI Banda Aceh yang secara nasional mengadakan secara rutin kegiatan kemanusiaan “Indonesia Berdonor’.

“Jumlah darah yang terkumpul setiap tahunnya mengalami peningkatan terbukti pada tahun pertama RRI Banda Aceh berhasil mengumpulkan darah sekitar 30 kantong, tahun kedua, 60 kantong, tahun 2014 lalu 196 kantong darah,”ujar Qamaruzzaman.

Pada kegiatan ‘Indonesia Berdonor’ yang diadakan LPP RRI Banda Aceh para pendonor juga diberikan sejumlah hadiah dalam bengtuk doorprize dan hiburan oleh sejumlah artis lokal.

Pewarta:

Uploader : Salahuddin Wahid


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2015