Ketua Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kabupaten Aceh Barat Evi Juwinda bersama Satgas COVID-19 Cut Nyak Dhien membagikan masker kepada masyarakat, dipusatkan di Pasar Tradisional Layung, Kecamatan Bubon.

“Pembagian masker kepada masyarakat ini sebagai bentuk edukasi tentang pentingnya penerapan protokol kesehatan di tengah pandemi COVID-19,” kata Evi Juwinda, Selasa.

Ia mengatakan, kegiatan tersebut sebagai upaya guna menumbuhkan kesadaran pentingnya disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan di masyarakat, saat melakukan aktivitas di luar rumah.

Evi Juwinda mengatakan edukasi penggunaan masker yang dilakukan bagi masyarakat di pedesaan, bertujuan agar masyarakat mendapatkan pemahaman yang benar tentang penerapan protokol kesehatan.

“Kami tidak akan lelah untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang pentingnya protokol kesehatan, demi menjaga keluarga dan generasi muda Aceh Barat dari virus yang sangat mematikan ini,” kata Evi Juwinda.

Ia berharap dengan adanya edukasi yang baik, masyarakat semakin paham akan bahaya virus COVID-19 ini terhadap diri sendiri maupun keluarga.

Ia juga mengingatkan bahwa sampai saat ini pandemi belum berakhir, dan mengimbau masyarakat di Aceh Barat agar tetap waspada, dengan menerapkan protokol kesehatan di setiap kegiatan.
 

Pewarta: Teuku Dedi Iskandar

Editor : Heru Dwi Suryatmojo


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2021