Ikatan Saudagar Muslim Indonesia (ISMI) kini mulai mengembangkan varietas padi jenis M-400 yang tersebar di 12 kecamatan di Kabupaten Aceh Barat, sebagai upaya untuk meningkatkan perekonomian petani ditengah pandemi COVID-19.

“Pengembangan varietas padi ini, sebagai upaya untuk membantu petani dalam memenuhi pendapatan keluarga,” kata Ketua ISMI Aceh Barat Amiruddin di Meulaboh, Rabu.

Ia mengatakan, varietas padi jenis M-400 tersebut bisa dilakukan panen selama 75 hari setelah masa tanam dimulai.

Sedangkan hasil panennya diperkirakan mampu mencapai 10 hingga 11 ton per hektare, kata Amiruddin.

Selama ini, kata dia, hasil panen padi yang dimiliki oleh petani di Aceh Barat berkisar antara lima hingga enam ton per hektare.

Namun dengan adanya pengembangan varietas baru tersebut, kata dia, maka diharapkan hasil panen padi petani di Aceh Barat akan semakin lebih besar ke depan.

Amiruddin juga menjelaskan varietas padi tersebut saat ini sedang dilakukan pengembangan di areal seluas 100 hektare lebih, dengan lokasi terbagi di 12 kecamatan di Aceh Barat.

Ia juga mengakui pengembangan varietas tersebut saat ini juga mendapatkan dukungan penuh dari Pemerintah Kabupaten Aceh Barat melalui dinas terkait, tuturnya.

Pewarta: Teuku Dedi Iskandar

Editor : Azhari


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2021