Sekitar 13 ekor gajah mengobrak-abrik perkebunan warga di Gampong Riweuk Kecamatan Sakti Kabupaten Pidie sejak tiga hari terakhir. 

"Tanaman warga dirusak gajah dan tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut," kata Camat Sakti, Nurmasyitah di Pidie, Selasa.

Nurmasyitah menjelaskan untuk menghalau kawanan gajah tersebut warga mencoba membakar mercon guna menakuti beberapa gajah liar agar menjauh dari kebun warga.

Namun cara tersebut belum mampu membuat gajah kembali ke habitatnya. 

"Takutnya gajah mengamuk saat diusir dan menghampiri warga sehingga dapat membahayakan warga juga," kata Camat Sakti

Ia mengatakan belum ada antisipasi dari pihak pemerintah terkait kasus yang terjadi di wilayah tersebut. 

"Saat ini kawanan gajah tersebut masih di kebun warga yang jarak sekitar 500 meter dari pemukiman warga," kata Nurmasyitah.

Pewarta: Mira Ulfa

Editor : M Ifdhal


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2022