Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Sabang menanam sebanyak 5.000 bibit bakau atau mangrove di pesisir pantai Cot Neuhot Jaboi, Kota Sabang, sebagai upaya untuk menjaga lingkungan serta ekosistem laut.

Pasintel Lanal Sabang Mayor Laut (T) Rudi Amirudin di Kota Sabang, Selasa, mengatakan bibit mangrove tersebut ditanam pada lahan pesisir pantai Jaboi seluas 5 hektare.

"Kami ingin memberikan wawasan dan kesadaran kepada masyarakat tentang pentingnya mangrove bagi kehidupan dan menjaga ekosistem laut,” kata Rudi.

Rudi menyebut kegiatan ini digelar dalam rangka memperingati Hari Mangrove se Dunia, sekaligus momentum HUT ke 77 Republik Indonesia, dengan tema pulih lebih cepat bangkit lebih kuat dan Konfrensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Bali.

Sebelumnya Lanal Sabang juga pernah melakukan penanaman mangrove pada 2018. Tujuan penanaman mangrove  juga ini diarahkan pada penyiapan ruang, alat dan kondisi (RAK) juang yang tangguh bagi kepentingan pertahanan negara.

Kata dia, dengan tercapai RAK juang yang tangguh, juga akan menumbuhkan kesadaran pentingnya pelestarian hutan mangrove bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat serta ketahanan wilayah.

"Serta terwujudnya kerjasama yang baik antar komponen bangsa serta terjalinnya kemanunggalan TNI AL dan rakyat," katanya.

Penanaman mangrove kali ini dilaksanakan secara serentak di 77 lokasi jajaran TNI AL di seluruh Tanah Air, yang terpusat di kawasan Mangrove Tanjung Pasir Kecamatan Teluk Naga, Provinsi Banten.

Acara nasional ini mengangkat tema melalui sinergitas penanaman mangrove nasional secara serentak, TNI AL bersama rakyat siap mendukung program penanggulangan bencana dan perubahan iklim global.

Kegiatan ini bertujuan untuk mendukung program pemerintah, katanya.

Selain itu, penanaman mangrove ini juga tercatat sebagai rekor MURI, dan bahkan rekor MURI dunia dengan mencatatkan penanaman bibit mangrove sebanyak 1.000.377 bibit secara serentak di 77 lokasi di Indonesia.

Penanaman mangrove di Sabang diikuti Prajurit Lanal Sabang, Forkopimda Sabang, Babinsa Kodim 0112/Sabang, Babinpotmar Lanal Sabang, Babinpotdirga Lanud Maimun Saleh, Babinkamtibmas Polres Sabang, masyarakat Jaboi, dan Pramuka Saka Bahari SMP Negeri 1 Sabang.
 

Pewarta: Arwella Zulhijjah Sari/Khalis

Editor : Heru Dwi Suryatmojo


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2022