Aktris Prilly Latuconsina menceritakan kisah cinta pertamanya saat masih duduk di bangku Sekolah Menengah Atas (SMA).

Sama seperti masyarakat pada umumnya, aktris kelahiran 15 Oktober 1996 itu juga pernah memiliki kisah asmara remaja saat masih sekolah.
 
Uniknya, Prilly mengaku bahwa dia lah yang pertama kali melakukan pendekatan kepada sang mantan kekasih.
 
"Aku mendekati dia dulu dengan cara aku menawarkan dia biskuit," kata Prilly saat ditemui Antara pada gala premiere film "Gita Cinta Dari SMA" di Jakarta, Senin (6/2).
 
Berawal dari biskuit, cinta itu tumbuh dan seiring berjalannya waktu Prilly akhirnya berhasil menjadi pacar laki-laki yang tidak ia sebutkan namanya itu.
 
Menurut Prilly, itu merupakan cinta pertama yang pernah ia alami dalam hidupnya. Sosok remaja laki-laki yang kalem, jarang berbicara dan suka menyendiri.
 
Aktris lulusan SMA Negeri 7 Tangerang Selatan ini mengatakan cinta pertamanya itu mirip dengan sosok Galih pada film legendaris "Gita Cinta Dari SMA".
 
"Sifat dia itu sih yang paling berkesan, hampir dua tahun aku sama dia sampai lulus sekolah," imbuhnya.
 
Namun setelah lulus SMA, hubungan keduanya harus kandas karena kesibukan maing-masing. Di mana sang mantan melanjutkan kuliahnya, sedangkan Prilly fokus dengan karirnya di dunia hiburan.
 
Berbicara soal film "Gita Cinta Dari SMA", Prilly memerankan perannya sebagai Ratna dengan Yesaya Abraham sebagai Galih.
 
Cerita film ini ternyata juga memiliki kemiripan dengan kisah romansa Prilly pada masa itu. Prilly mengaku selama SMA ia hanya setia dengan satu laki-laki, selain juga merupakan cinta pertamanya, sama seperti Ratna.
 
Adapun “Gita Cinta Dari SMA” 2023 merupakan remake dari film lawas legendaris yang diperankan Rano Karno dan Yessy Gusman pada tahun 1979, yang kini dikenal "Galih dan Ratna".
 
Disutradarai Monty Tiwa, film yang mengisahkan cerita cinta anak remaja itu akan menghiasi layar lebar Indonesia mulai 9 Februari mendatang.

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Prilly Latuconsina ceritakan kisah cinta pertamanya saat SMA

Pewarta: Pamela Sakina

Editor : M.Haris Setiady Agus


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2023