Pj Bupati Aceh Besar Muhammad Iswanto menyatakan kehadiran destinasi wisata Teupin Blok Gampong Naga Umbang Kecamatan Lhoknga yang didukung sarana dan prasarana penunjang yang baik akan mampu meningkatkan perekonomian masyarakat.

“Gampong Wisata Naga Umbang bukan hanya sekadar destinasi, tetapi juga simbol kebangkitan ekonomi yang didukung sarana prasarana yang lebih baik dengan dengan tetap melestarikan budaya lokal,” kata Muhammadd Iswanto di Lhoknga, Kamis.

Pernyataan itu disampaikannya di sela-sela meresmikan sarana dan prasarana Gampong Wisata Teupin Balok, Gampong Naga Umbang Kecamatan Lhoknga yang diprakarsai lewat kegiatan Bakti Sosial Pembangunan Desa Unit Kegiatan Mahasiswa Universitas Syiah Kuala yang turut dihadiri Ketua DPRK setempat Abdul Muchti.

Ia menjelaskan dengan adanya sarana prasarana yang lebih baik di destinasi wisata tersebut akan meningkatkan aksebilitas dan kenyamanan bagi pengunjung, serta mendorong partisipasi aktif masyarakat dalam pengelolaan wisata.

“Pemerintah Kabupaten Aceh Besar menyambut baik dan mengapresiasi kerja keras dan dedikasi yang telah ditunjukkan oleh mahasiswa PPK Ormawa UKM BSPD USK serta masyarakat Gampong Naga Umbang,” katanya.

Baca: Aceh Besar tingkatkan sosialisasi dukung kemajuan pariwisata

Ia mengatakan sarana dan prasarana yang telah diluncurkan lewat kolaborasi tersebut tidak hanya meningkatkan aksebilitas bagi para wisatawan, tetapi juga menciptakan peluang bagi masyarakat lokal untuk berpartisipasi aktif dalam industri pariwisata.

Menurut dua program pengembangan Desa Wisata Naga Umbang merupakan bagian dari upaya untuk menggali dan mengoptimalkan potensi wisata yang ada di Aceh Besar dengan tetap mengedepankan prinsip keberlanjutan dan kearifan lokal.

“Kami berharap Gampong Naga Umbang akan menjadi salah satu destinasi unggulan yang mampu menarik wisatawan, baik lokal maupun internasional. Semoga kerja sama yang telah terjalin antara Pemerintah, masyarakat, dan akademisi ini terus berlanjut dan semakin memperkuat pengembangan wisata di daerah kita," katanya.

Ia juga berpesan dana desa yang yang sudah beberapa tahun dikucurkan Pemerintah Pusat dapat dikelola dan dimanfaatkan dengan baik, sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan dan kemakmuran di setiap gampong yang ada di Aceh Besar.

Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kewirausahaan Prof Mustanir menyampaikan terima kasih atas dukungan Pemkab dan pemangku kepentingan lainnya sehingga program pengembangan potensi wisata di Naga Umbang berjalan dengan baik.

“Potensi kekayaan alam dan pemandangan gampong ini sangat mendukung untuk kemajuan masyarakat. Kami yakin potensi Naga Umbang akan terus diminati para wisatawan,” katanya.

Baca: Disparpora Aceh Besar tingkatkan sosialisasi dukung kemajuan pariwisata
 

Pewarta: M Ifdhal

Editor : M.Haris Setiady Agus


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2024