Banda Aceh (Antaranews Aceh) - Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Aceh Nova Iriansyah melepas Tim Aceh yang berjumlah 15 orang guna membantu korban gempa di Nusa Tenggara Barat (NTB).

"Saudara kita di Lombok tentu sangat memerlukan bantuan, kita terpanggil. Tim ini kami bentuk demi kemanusiaan dan mudah-mudahan mendapat ridha dari Allah SWT," kata Nova di sela-sela melepas Tim Relawan Aceh yang akan berangkat ke Lombok di Pendopo Wakil Gubernur Aceh di Banda Aceh, Kamis.

Dalam kesempatan tersebut Nova Iriansyah sangat mengapresiasi Satuan Kerja Perangkat Aceh (SKPA) dan institusi yang bekerja cepat untuk membentuk relawan dan berkoordinasi antar institusi sehingga bisa cepat merespons kejadian gempa di Lombok dan wilayah lain di NTB.?

"Penderitaan di Lombok sudah pernah kita alami di Aceh seperti yang kita alami sewaktu tsunami 2004 lalu," katanya.

Nova juga berpesan untuk Tim Aceh agar bersungguh-sungguh dalam membantu masyarakat korban gempa tanpa membeda-bedakan agama dan suku, karena menurut misi kemanusiaan adalah universal.

Selain itu tim juga harus bisa menjaga citra karakter positif warga Aceh selama di wilayah bencana dan dirinya juga meminta Koordinator lapangan untuk melaporkan dan terus berkoordinasi dengan BPBA selama di lapangan.

Nova Iriansyah secara langsung juga meminta Kepala Pelaksana BPBA untuk berkoordinasi dengan anggota DPRA dalam penggalangan dana sehingga mendapat donasi tambahan dari masing-masing anggota DPRA yang akan berdonasi untuk korban gempa.

Tim relawan Aceh yang akan berangkat tersebut terdiri dari BPBA dua orang, Dinas Sosial Aceh satu orang, Dinas Kesehatan Aceh satu orang, Rumah Sakit Umum Daerah Zainoel Abidin (RSUDZA) enam orang dan Universitas Syiah Kuala (Unsyiah) lima orang.

Koordinator Tim Relawan dr Syafrizal mengatakan Tim yang akan berangkat ini dinamakan Tim Aceh untuk NTB. Tim tersebut akan melakukan asesmen dalam bidang kesehatan, melakukan asesmen terhadap dampak bencana, asesmen kebutuhan korban gempa serta kebutuhan pengungsi.

Kepala Pelaksana BPBA Teuku Ahmad Dadek yang sebelumnya memimpin rapat koordinasi tim relawan serta sebagai koordinator penggalangan dana mengatakan donasi dari Pemerintah dan masyarakat Aceh dapat membantu korban gempa di NTB seperti untuk pembangunan rumah ibadah atau sekolah.

Ia menyebutbutkan jumlah sumbangan sementara yang terlah terkumpul dari penggalangan dana untuk Gempa NTB sudah mencapai Rp400 juta.

Pewarta: M Ifdhal

Editor : Heru Dwi Suryatmojo


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2018