Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Aceh dan Kabupaten Aceh Jaya mengajak LSM dan Ormas mengawasi dan menyukseskan Pemilu 2019.

Ajakan tersebut disampaikan pada acara diskusi isu-isu aktual melalui Focus Group Discussion (FGD) peran ormas dalam pengawasan pelaksanaan Pileg dan Pilpres Pemilu 2019 yang diselenggarakan di Cafe Tubrok Calang, Desa Dayah Baroe Kecamatan Krueng Sabee Aceh Jaya, Rabu (27/3).

Mus Muliadi selaku Kasubbid organisasi  dan kemasyarakatan  Kesbangpol Aceh kepada Antara menyampaikan acara tersebut bertujuan meningkatkan peran Ormas dan LSM dalam pengawasan partisipatif pada Pileg dan Pilpres tahun 2019.

Sehingga Ormas dan LSM nantinya bisa menyampaikan minimal kepada anggotanya dalam mengawasi dan menyukseskan Pemilu 2019 dan bisa terlaksana dengan baik tanpa ada kendala apapun.

Mus juga menuturkan bahwa pelaksanaan acara diskusi seperti ini juga dilaksanakan di beberapa daerah dalam Provinsi Aceh dan tidak hanya berbentuk FGD saja, namun juga dalam bentuk diskusi santai untuk menggali isu-isu yang mungkin terjadi pada saat pemilu.

"Alhamdulillah beberapa kali kita laksanakan acara seperti ini disambut hangat oleh para masyarakat dan Ormas serta LSM yang ada di Aceh Jaya ini," tuturnya.

Pewarta: Arif Hidayat

Editor : Heru Dwi Suryatmojo


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2019