Muliana (21) seorang ibu rumah tangga meninggal dunia setelah mengalami kecelakaan di jalan lintas kawasan Desa Meureubo, Kecamatan Meureubo, Kabupaten Aceh Barat, Senin (22/4) dini hari.

Korban yang merupakan warga Desa Ujung Kalak, Meulaboh, Kabupaten Aceh Barat itu meninggal dunia setelah sepeda motor yang dikendarainya menabrak median jalan sekitar pukul 02.15 WIB dan mengalami pendarahan hebat di bagian kepala.

Sedangkan rekan yang berboncengan dengan korban bernama Nurhayati (15) mengalami luka-luka dan patah tulang di bagian tangan sebelah kiri.

"Kami masih menyelidiki kasus kecelakaan tunggal ini," kata Kapolres Aceh Barat AKBP H Raden Bobby Aria Prakasa SIK melalui Kasatlantas AKP Edi Raharjono kepada Antara, Senin siang di Meulaboh.

Sebelum terjadinya kecelakaan, sepeda motor yang dikendarai oleh korban Muliana, melaju dari arah Nagan Raya menuju arah Meulaboh dengan kecepatan tinggi.

Setibanya di lokasi kejadian, ia diduga hilang kendali dan sepeda motor yang ia kendarai tersebut menabrak median pembatas jalan, sehingga mengakibatkan sepeda motornya jatuh dan terseret beberapa meter.

Akibat kecelakaan ini, Muliana mengalami cidera pada bagian kepala dikarenakan tidak menggunakan helm saat berkendaraan.

"Korban meninggal dunia dalam perjalanan menuju Rumah Sakit Umum Cut Nyak Dhien Meulaboh," kata Kasatlantas AKP Edu Raharjono.

Sedangkan seorang penumpang yang berboncengan dengan korban, mengalami patah tulang pada tangan sebelah kiri. Polisi juga masih mengamankan satu unit sepeda motor milik korban dalam insiden ini.

Pewarta: Teuku Dedi Iskandar

Editor : Heru Dwi Suryatmojo


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2019