Dalam memperingati Hari Pelanggan Nasional yang jatuh pada tanggal 4 September 2019, kantor Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan Cabang Lhokseumawe di jalan T Hamzah Kota Lhokseumawe pada hari Kamis tampak berbeda dari hari-hari biasanya.

Seluruh ruangan dihiasi pernak-pernik bernuansa cafe. Karyawan-karyawatinya  pun terlihat memakai kostum bebas tidak seperti layaknya kostum di hari kerja.

Perbedaan di kantor BPJS Ketenagakerjaan cabang Lhokseumawe tersebut merupakan bentuk dari kegiatan peringatan hari pelanggan nasional dan memberikan pelayanan kepada tamu/peserta dengan cara unik.

Abdul Hadi selaku Kepala Kantor BPJS Ketenagakerjaan Lhokseumawe mengatakan bahwa kegiatan tersebut bertujuan untuk memanjakan tamu/peserta, kantor tersebut dibuat bertemakan cafe bernuansa colorfull, sehingga membuat peserta merasa lebih nyaman dan santai layaknya berada di cafe.

“Kegiatan ini full untuk memanjakan tamu/peserta yang datang bertepatan di hari pelanggan ini, suasananya seperti di cafe, jadi tidak formal dan lebih santai," ucapnya

Abdul Hadi menambahkan, dalam memeriahkan kegiatan tersebut, pihaknya menyediakan berbagai macam makan dan minuman, live musik, fotobooth, sofenir, mobil kopi, dan lain-lain.

"Dalam kegiatan tersebut kami memberikan pelayanan kepada peserta dengan cara berbeda, peserta yang datang ke kantor terlihat lebih santai dan nyaman dengan kegiatan tersebut," jelasnya

Dikatakannya, BPJS Ketenagakerjaan juga berkerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) setempat guna memberikan kesempatan bagi karyawan BPJS Ketenagakerjaan Lhokseumawe dan para tamu yang ingin melakukan donor darah.

“Untuk lebih semarak lagi, kami juga berkerja sama dengan PMI untuk donor darah dan telah terkumpul sekitar 38 kantong darah” tambah Abdul Hadi.

Kemudian, kata dia, siapa saja yang bersedia mendonorkan darahnya pada kegiatan tersebut akan diberikan sofenir tambahan dan sertifikat dari BPJS Ketenagakerjaan.
 
Selain itu, dalam rangkaian kegiatan tersebut juga dilakukan penyerahan klaim secara simbolis kepada 3 orang ahli waris peserta dari PT PIM sebesar Rp 156 Juta, peserta dari Pesonna Optima Jasa sebesar Rp 50 Juta dan peserta dari Aparatur Desa Blang Pulo Kec Muara Satu Rp 24 Juta.

Pewarta: Dedy Syahputra

Editor : Heru Dwi Suryatmojo


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2019