Redelong, Aceh (ANTARA) - Bupati Bener Meriah, Sarkawi, mengeluarkan imbauan agar segenap lapisan masyarakat di daerah itu menggelar do'a bersama jelang pelantikan Presiden dan Wakil Presiden.
Sarkawi melalui Kepala Bagian Humas Setdakab setempat, Wahidi kepada wartawan di Redelong, Kamis menyampaikan, dalam hal ini masyarakat diimbau untuk melakukan do'a bersama pada Jumat (18/10).
Baca juga: Pemkab Bener Meriah evaluasi layanan kesehatan ibu dan anak
"Bagi umat Islam, do'a bersama dapat dilaksanakan bersamaan dengan ibadah Shalat Jumat," tutur Wahidi.
Dia menjelaskan imbauan tersebut dikeluarkan pihaknya berdasarkan Surat Edaran Menteri Dalam Negeri No. 111/11285/SJ tentang kegiatan do'a bersama.
Baca juga: Bener Meriah tuan rumah MTQ ke-35 tahun 2021
Menurutnya, do'a bersama ini dilaksanakan dalam rangka keselamatan bangsa dan untuk ikut mendorong partisipasi aktif masyarakat menciptakan kehidupan rukun dan harmonis.
"Dan mendo'akan kelancaran pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia, serta mendo'akan kelancaran kepemimpinan nasional 2019-2024 untuk Indonesia sejahtera," ucap Wahidi menerangkan isi Surat Edaran Menteri Dalam Negeri.
Baca juga: Lagi, kawanan gajah liar rusak tiga rumah warga di Bener Meriah
Dia menambahkan, imbauan tersebut saat ini juga telah disampaikan kepada seluruh SKPK dan camat di lingkungan pemerintahan kabupaten setempat.
"Bupati juga meminta para camat untuk menyampaikan imbauan ini kepada seluruh reje kampung dan imam mukim untuk diteruskan kepada imam-imam masjid di wilayahnya masing-masing," sebut Wahidi.