Banda Aceh (ANTARA) - Penjabat (Pj) Bupati Aceh Besar Muhammad Iswanto menerima penghargaan Penyuluh Agama Islam Award dari Menteri Agama Republik Indonesia Yaqut Cholil Qoumas atas apresiasi terhadap kepala daerah yang mendukung penguatan penyuluh agama dan pembentukan kampung moderasi beragama melalui anggaran daerah.
“Saya menyampaikan terima kasih atas penghargaan yang diberikan ini. Penguatan fungsi penyuluh agama dan pembentukan kampung moderasi beragama bisa dilaksanakan berkat dukungan semua pihak,”kata Muhammad Iswanto di Jantho, Senin.
Pernyataan itu disampaikannya di sela-sela menerima sertifikat apresiasi dari Pejabat Kantor Wilayah Kementerian Agama Aceh.
Ia menjelaskan peranan penyuluh agama Islam sangatlah penting karena pembangunan manusia tidak hanya dari segi jasmani fisik semata, tetapi juga rohaniah sehingga menjadi pribadi yang baik sesuai tuntutan agama dan tidak melakukan perbuatan yang salah baik secara agama maupun negara.
“Saya berharap penyuluh agama di Aceh Besar terus berjuang melakukan upaya pembangunan manusia melalui program bimbingan dan penyuluhan yang kreatif, inovatif dan berdampak baik di tengah masyarakat,” katanya.
Baca juga: Pabrik Lhoknga terima penghargaan nihil kecelakaan kerja