Dinas Kesehatan Aceh menyatakan pemerintah provinsi paling barat Indonesia itu tidak menganjurkan masyarakat untuk menggunakan masker, namun memperbanyak cuci tangan dalam upaya mengantisipasi terjangkitnya virus corona (Covid-19).

"Harus diingat bahwa kita tidak dianjurkan untuk pakai masker, bagi yang sehat tidak dianjurkan. Kalau mau pakai boleh, tapi tidak dianjurkan," kata Kepala Dinas Kesehatan Aceh Hanif di Banda Aceh, Rabu.

Ia menyebutkan masyarakat tidak perlu takut dan resah, setelah mendengar dua WNI di Depok Jawa Barat yang positif terjangkit Covid-19, namun masyarakat tetap harus waspada. 

Menurutnya masker tersebut harus digunakan bagi seseorang sedang dalam keadaan kurang sehat atau sakit.

"Kalau kita sehat, bekerja seperti biasa tidak perlu pakai masker. Kalau dianjurkan berarti semua masyarakat harus pakai, tidak boleh satu pun tidak pakai, ini pemerintah tidak anjurkan," katanya.

Oleh karena itu, kata dia, Dinas Kesehatan Aceh memutuskan tidak membagi-bagikan masker kepada masyarakat. Apalagi stok masker di gudang Dinkes Aceh tersebut sangat terbatas. Sehingga masker tersebut disimpan yang nantinya akan digunakan untuk fasilitas kesehatan.

"Artinya untuk petugas kesehatan yang akan memberikan pelayanan, untuk petugas rumah sakit. Jadi tidak ada kita bagi-bagi masker untuk masyarakat, karena stok masker sangat menipis, saya minta maaf tidak bisa bagi-bagi ke masyarakat," katanya.

Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Zainoel Abidin, dr Azharuddin mengatakan jika masyarakat menggunakan masker dengan tujuan untuk mencegah virus corona, maka lebih baik memilih rajin untuk mencuci tangan ketimbang menggunakan masker.

Kata dia, setiap orang tidak tahu bahwa saat beraktivitas di ruang publik akan memegang fasilitas publik seperti gagang pintu, lift, dan sebagainya, yang juga telah dipegang oleh orang banyak dengan berbagai kondisi kesehatan, kemudian secara tidak sadar kita mengusapnya ke wajah.

"Sekarang kalau saya analogikan lebih penting masker untuk mencegah virus corona ketimbang cuci tangan, maka cuci tangan sesering mungkin itu urutan pertama dan masker itu urutan ke sepuluh," katanya.

Pewarta: Khalis Surry

Editor : Azhari


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2020