Pemerintah Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) memastikan ketersediaan pupuk bersubsidi tersedia dengan cukup guna memenuhi kebutuhan petani untuk tanaman padi musim tanam gadu 2020.
 
“Kami sampaikan ke seluruh petani bahwa pupuk bersubsidi untuk daerah kita tersedia dengan cukup, sehingga masyarakay tidak perlu khawatir akan ketersediaan pupuk,” kata Kepala Dinas Pertanian dan Pangan Abdya, Nasruddin di Blangpidie, Rabu

Ia menyebutkan jatah pupuk jenis Urea untuk Kabupaten Abdya pada tahun 2020 sebanyak  2.441 ton, jenis NPK 3.160 ton, jenis SP36, sekitar 490 ton dan pupuk bersubsidi jenis ZA sekitar 1137 ton, ditambah pupuk Petroganik 444 ton.

“Insya Allah jatah pupuk kita masih aman sampai akhir tahun 2020 ini, karena proses penyaluran kita lakukan sesuai dengan jatah kuota perbulannya,” katanya.

Menurut dia dengan ketersediaan pupuk bersubsidi di daerahnya yang cukup memenuhi kebutuhan hingga akhir tahun 2020, sehingga proses bajak sawah seluas 8.299 hektare disembilan Kecamatan segera dimulai oleh petani.   

 Ia mengatakan biasanya, pupuk bersubsidi untuk bulan Mei terpaksa harus dialokasikan jatah bulan Juli atau Agustus lantaran minimnya kuota pupuk. 

Namun, berkat diplomasi bupati kuotanya bertambah dua kali lipat dari tahun sebelumnya.

 Ia menambahkan, untuk pengunaan pupuk organik juga sangat perlu dilakukan pada awal pembajakan lahan sawah karena dapat memperbaiki struktur tanah, sehingga penyerapan unsur hara oleh akar tanaman padi menjadi lebih baik.

 

Pewarta: Suprian

Uploader : Salahuddin Wahid


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2020