Gugus tugas percepatan penanganan (GTPP) COVID-19 Provinsi Aceh melaporkan kasus warga yang terpapar virus corona meningkat drastis, sebanyak 45 orang terkonfirmasi positif terinfeksi per hari ini, Rabu.

Berdasarkan perkembangan informasi COVID-19 dari data Dinas Kesehatan Aceh, terdapat 45 kasus baru yang terdeteksi, dan dua di antaranya meninggal dunia.

Sebaran kasus baru tersebut yakni di Kabupaten Bener Meriah sebanyak 11 kasus,   Aceh Tamiang delapan kasus, Bireuen dan Aceh Besar masing-masing enam kasus.

Kemudian, Kota Lhokseumawe terdeteksi empat kasus, Aceh Tengah dan Aceh Selatan tiga kasus, serta Banda Aceh, Aceh Barat Daya, Pidie, dan Aceh Utara yang masing-masing satu kasus baru positif COVID-19 tersebut.

Sementara itu, pada hari ini GTPP COVID-19 Aceh melaporkan tidak ada penambahan pasien positif yang telah sembuh. Sedangkan pasien yang meninggal dunia bertambah dua orang yakni asal Lhokseumawe dan Aceh Besar.

Secara kumulatif, Aceh melaporkan sebanyak 238 kasus COVID-19, di antaranya 94 orang telah sembuh, 12 orang telah meninggal dunia, dan yang masih dalam perawatan tenaga medis sebanyak 132 orang.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Aceh dr Hanif tidak menjawab pertanyaan  penyebab lonjakan drastis kasus COVID-19 tersebut dalam sehari.

Pewarta: Khalis Surry

Editor : Azhari


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2020