Seorang warga Desa Ujong Fatihah, Kecamatan Kuala, Kabupaten Nagan Raya, Provinsi Aceh terpaksa dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sultan Iskandar Muda kabupaten setempat, setelah positif terinfeksi COVID-19.

“Pasien berumur sekitar 45 tahun ini dirawat setelah dinyatakan positif COVID-19 setelah hasil tes usap (swab) nya terbit dari Balitbangkes Aceh,” kata Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan COVID-19 Kabupaten Nagan Raya, Aceh, dokter Dedi Apriadi di Suka Makmue, Ahad.

Ia menjelaskan, pasien yang tidak disebutkan identitasnya tersebut dirawat di ruang isolasi, setelah sebelumnya mengalami penyakit dengan gejala sesak napas.

Setelah dilakukan uji tes usap, pasien tersebut kemudian dinyatakan positif terinfeksi COVID-19.

Meski sudah dinyatakan positif, namun pasien tersebut mengaku tidak pernah melakukan perjalanan ke luar daerah sejak beberapa hari terakhir.

Dengan adanya penambahan warga yang terinfeksi COVID-19, kata Dedi Apriadi, maka jumlah warga Kabupaten Nagan Raya, Aceh yang positif terinfeksi COVID-19 pada awal tahun 2021 ini sudah mencapai tiga orang, dengan dua orang diantaranya sudah dinyatakan sembuh.
 

Pewarta: Teuku Dedi Iskandar

Editor : Azhari


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2021