Dinas Pertanian Kabupaten Aceh Jaya menyebutkan alokasi pupuk bersubsidi khusus urea untuk kabupaten itu pada tahun 2021 sebesar 2.100 ton atau naik dibanding tahun sebelumnya 1.800 ton.
“Kami pastikan bahwa pupuk bersubsidi di setiap Kecamatan dalam Kabupaten Aceh Jaya selama tahun 2021 sangat cukup untuk memenuhi permintaan petani,” kata Kasi Pupuk dan Alsintan Dinas pertanian Aceh Jaya Sayuti di Calang, Senin.
Ia menjelaskan ketersediaan pupuk sangat cukup dan tidak terjadi kelangkaan, bahkan masih banyak belum ditebus.
Ia menyebut jumlah pupuk jenis urea yang baru ditebus sekitar 294 ton sedangkan alokasi pada tahun itu sebanyak 2.100 ton atau masih tersisa 1.806 ton.
Ada pun alokasi pupul di kabupaten itu terdiri dari NPK Phonska 1.000 ton realisasi 314 ton, SP 36 800 ton realisasi 152 ton, ZA 400 ton realisasi 88 ton dan Organik 500 ton realisasi 23 ton.
"Kita ada 18 kios resmi di Aceh Jaya, saat kita cek ke distributor tingkat penebusan pupuk bersubsidi rendah karena tidak dibeli oleh petani sedangkan alokasi cukup," kata Sayuti.
Ia berharap daya beli dan juga tingkat penebusan pupul tersebut agar dapat meningkat kembali.
COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2021