Kepala Dinas Kesehatan Aceh Hanif menyampaikan menjangkau kelompok potensial seperti warga sekolah dan warga dayah untuk vaksinasi merupakan salah satu strategi percepatan vaksinasi di daerah tersebut.
“Kita merangkul Kepala sekolah dan ulama pimpinan pesantren untuk mengajak pelajar dan santri untuk segera divaksin,” kata Hanif dalam Rapat Koordinasi (Rakor) Percepatan Vaksinasi COVID-19 yang digelar secara virtual oleh Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Rabu.
Dalam Rakor yang turut diikuti Sekda Aceh, Taqwallah, Hanif menjelaskan ada beberapa strategi-strategi lainnya juga yang telah diterapkan Pemerintah Aceh untuk mengejar target capaian vaksinasi.
Ia mengatakan pekan depan Pemerintah Aceh yang dipimpin Sekda Aceh akan melakukan koordinasi dengan seluruh kepala desa/keuchik se-Aceh.
“Menurut kami kepala desa adalah orang paling potensial, mereka adalah pejabat yang paling dekat dengan masyarakat.”katanya.
dr. Hanif meminta Kementerian Kesehatan untuk memprioritaskan pengiriman vaksin Sinovac untuk Aceh.
Menurut dia Vaksin produksi China itu lebih diterima masyarakat karena telah terjamin kehalalannya.
“Kami juga meminta agar Dinas Kesehatan diizinkan mendistribusikan langsung vaksin ke kabupaten/kota se-Aceh, dengan pertimbangan untuk menjamin distribusi menjadi lebih lancar,” katanya
COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2021