Lhokseumawe (ANTARA Aceh) - Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Suara Hati Nurani Rakyat minta agar Bupati Kabupaten Aceh Utara, Provinsi Aceh memfasilitasi warga untuk membangun sumur bor guna mengatasi kekeringan yang melanda wilayah itu akibat musim kemarau
   
Direktur Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Suara Hati Nurani Rakyat (Sahara) Dahlan M Isa, di Lhokseumawe, Kamis mengatakan, untuk pemenuhan air bersih bagi warga maka Bupati Aceh Utara harus berinisiatif untuk membangun sumur bagi warga.

"Kita sudah ketahui, kini ratusan warga Aceh Utara ada yang mengkonsumsi air sungai untuk keperluan sehari-hari karena sumur sudah kering akibat musim kemarau, maka solusi yang terbaik pak bupati harus membangun sumur bor untuk warga," ujar Dahlan.

Dahlan menambahkan, beberapa Kecamatan di Aceh Utara sedang dilanda kekeringan, yaitu di Kecamatan Cot Girek, Lhoksukon dan Baktiya Barat, Kabupaten Aceh Utara, Provinsi Aceh.

Begitu juga mengenai perusahaan air minum daerah atau PDAM belum optimal, sehingga untuk daerah-daerah pedalaman belum ada jaringan untuk distribusi air tersebut, maka solusinya harus dilakukan pembangunan sumur bor.

"Coba bayangkan kalau masyarakat terus mengkonsumsi air sungai dan tidak higienis, sehingga bisa menimbulkan berbagai penyakit, maka dibutuhkan perhatian serius dari Pemerintah Aceh Utara," tutur Dahlan.

Tambahnya, selain membangun sumur bor, pihak dinas-dinas terkait juga harus melakukan sosialisasi tentang bahayanya membakar lahan, karena bisa membakar areal lahan lain yang lebih luas.

"Kalau saat musim kemarau seperti ini pastinya ranting-ranting banyak yang kering, sehingga sangat mudah terjadinya kebakaran, apa lagi saat membakar lahan untuk membuka lahan baru," kata Dahlan.

Kasi Data dan Informasi Bada Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Blang Bintang Zakaria mengatakan, untuk wilayah Aceh memang masih memasuki musim kemarau, meskipun musim kemarau masih ada intensitas hujan.

"Saat ini terjadi anomali suhu permukaan laut di Aceh, sehingga berpotensi terjadinya hujan dalam keadaan sedang dan ringan," ujar Zakaria.

Pewarta: Pewarta: Mukhlis

Uploader : Salahuddin Wahid


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2015