PT BRI Multifinance Indonesia (BRI Finance) memanfaatkan momentum Bulan Inklusi Keuangan (BIK) 2022 untuk memacu inklusi dan literasi layanan jasa keuangan kepada masyarakat luas, termasuk kalangan generasi muda.

Corporate Secretary BRI Finance Taufiq Kurniadihardja dalam keterangan tertulis mengatakan pada agenda BIK 2022 ada dua agenda utama yakni Multifinance Day 2022 yang diselenggarakan oleh Asosiasi Perusahaan Pembiayaan Indonesia (APPI) di Festival Citilink Bandung pada 14-16 Oktober 2022.

Kemudian Financial Expo (FinEXPO) 2022 yang diselenggarakan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) pada 26 – 30 Oktober 2022 di Mall Central Park, Jakarta Barat. 

Dalam kegiatan tersebut dilakukan berbagai kegiatan terkait peningkatan inklusi dan literasi seperti pameran produk jasa keuangan dan edukasi keuangan.

Selain itu, BRI Finance juga akan melaksanakan kegiatan literasi keuangan di Program Studi Agribisnis Fakultas Pertanian Universitas Padjadjaran di Jatinangor, Sumedang, Jawa Barat.

“Mengapa acara Multifinance Day maupun FINEXPO dapat dikategorikan sebagai kegiatan literasi dan inklusi keuangan, karena memang pada dasarnya ketika ada konsumen atau pengunjung yang datang ke booth akan dijelaskan tentang produk kami, syarat dan ketentuan serta prosedur pembiayaannya seperti apa,” katanya.

Taufiq mengatakan setiap tahun pihaknya rutin mengikuti acara Multifinance Day yang diselenggarakan APPI tersebut. 

Adapun khusus acara yang diselenggarakan secara mandiri seperti seminar sebagai ajang literasi, menurut Taufiq, BRI FInance menargetkan edukasi kepada pelajar dan mahasiswa. 

“Konsepnya adalah BRI Finance goes to schoolatau goes to campusyang berisi edukasi tentang cara bijak mengelola keuangan bagi kaum milenial. Selama masa pandemi kami juga mengadakan literasi keuangan secara online,” katanya.

Dalam memacu literasi dan inklusi keuangan, BRI Finance juga mengandalkan peran Relationship Manager (RM) di lapangan, RM memiliki kewajiban untuk memberikan informasi tentang jenis dan skema pembiayaan, manfaat dan risiko pembiayaan maupun informasi lainnya yang patut diketahui oleh calon debitur. 

Menurutnya, hal itu bukan saja merupakan implementasi kewajiban dari OJK, melainkan  hal yang selayaknya diberikan kepada calon debitur.

Pihaknya mendapat arahan dari pemegang saham pengendali, dalam hal ini induk usaha yaitu PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. bahwa semua anak perusahaan yang bergerak di bidang jasa keuangan harus melaksanakan kegiatan literasi dan inklusi keuangan sesuai dengan ketentuan yang berlaku, dan laporan kegiatannya juga dikoordinasikan di BRI.

Taufiq menambahkan untuk BIK 2022, BRI Finance akan memberikan penawaran khusus bagi nasabah, yakni suku bunga 0 persen untuk pembiayaan kendaraan listrik maupun kendaraan konvensional dengan tenor 1 (satu) tahun. 

Kemudian uang muka minimal 10 persen, di mana program tersebut pun berlaku secara nasional.

Taufiq mengakui, dalam ajang ini pihaknya juga mencoba menawarkan pembiayaan kendaraan listrik. 

Pihaknya berharap  ke depan konsumen lebih aware bahwa BRI Finance kian serius dalam pembiayaan kendaraan yang ramah lingkungan.

Adapun beberapa brand pabrikan mobil listrik yang sudah bekerjasama dengan BRI Finance seperti Hyundai, Lexus, Nissan, Tesla, Wuling, BMW, Mercedes Benz. Sedangkan merek sepeda motor yakni Volta, Viar dan Bogoro.

Pewarta: M Ifdhal

Editor : M Ifdhal


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2022