Personel Polda Aceh memanjatkan doa untuk keselamatan evakuasi anggota Polri yang menjadi korban jatuhnya helikopter di Jambi.
Kepala Bidang Humas Polda Aceh Kombes Pol Joko Krisdiyanto di Banda Aceh, Senin, mengatakan doa dipanjatkan bersamaan pada apel pagi di halaman Mapolda Aceh yang dipimpin Karo Ops Polda Aceh Kombes Pol Agus Sarjito.
"Personel Polda Aceh pada apel tadi mendoakan agar diberi keselamatan dan kemudahan untuk evakuasi seluruh penumpang helikopter BKO Polda Jambi yang mendarat darurat," sebut Joko Krisdiyanto.
Baca juga: Polda Aceh temukan beberapa titik tambang ilegal di Aceh Barat
Apel tersebut dihadiri Wakapolda Aceh Brigjen Pol Syamsul Bahri, para pejabat utama, perwira menengah, perwira pertama, bintara, tamtama, serta aparatur sipil negara Polda Aceh.
Baca juga: Tim temukan lokasi titik kecelakaan helikopter Kapolda
Sebelumnya, helikopter ditumpangi Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono bersama sejumlah pejabat Polda Jambi, ajudan dan kru jatuh setelah mendarat darurat di kawasan Hutan Kerinci, Desa Tamiai Kecamatan Batang Merangin, Kabupaten Kerinci, Jambi, Minggu (19/2).
Baca juga: Polda Aceh ajak media massa tangkal hoaks jelang Pemilu 2024
COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2023
Kepala Bidang Humas Polda Aceh Kombes Pol Joko Krisdiyanto di Banda Aceh, Senin, mengatakan doa dipanjatkan bersamaan pada apel pagi di halaman Mapolda Aceh yang dipimpin Karo Ops Polda Aceh Kombes Pol Agus Sarjito.
"Personel Polda Aceh pada apel tadi mendoakan agar diberi keselamatan dan kemudahan untuk evakuasi seluruh penumpang helikopter BKO Polda Jambi yang mendarat darurat," sebut Joko Krisdiyanto.
Baca juga: Polda Aceh temukan beberapa titik tambang ilegal di Aceh Barat
Apel tersebut dihadiri Wakapolda Aceh Brigjen Pol Syamsul Bahri, para pejabat utama, perwira menengah, perwira pertama, bintara, tamtama, serta aparatur sipil negara Polda Aceh.
Baca juga: Tim temukan lokasi titik kecelakaan helikopter Kapolda
Sebelumnya, helikopter ditumpangi Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono bersama sejumlah pejabat Polda Jambi, ajudan dan kru jatuh setelah mendarat darurat di kawasan Hutan Kerinci, Desa Tamiai Kecamatan Batang Merangin, Kabupaten Kerinci, Jambi, Minggu (19/2).
Baca juga: Polda Aceh ajak media massa tangkal hoaks jelang Pemilu 2024
COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2023