Sebanyak 154 jamaah haji Aceh Tengah tiba di kampung halaman setelah menjalani ibadah haji di Tanah Suci, dan disambut langsung oleh Pj Bupati T Mirzuan di pendopo bupati setempat.

"Kami mengucapkan selamat datang kembali dan selamat telah menyempurnakan rukun islam dengan menunaikan ibadah haji dalam keadaan sehat. Semoga ibadah haji yang telah Bapak dan Ibu laksanakan akan menjadi haji yang mabrur," kata T Mirzuan di Aceh Tengah, Minggu (9/7).

Mirzuan juga menjamu para jamaah haji di pendopo setempat sebelum para jamaah pulang ke rumahnya masing-masing. 

Para jamaah haji Aceh Tengah itu tergabung dalam kloter BTJ-08. Seluruhnya telah tiba di daerah dengan baik dan lancar walau dua orang diantara jamaah sedang dalam kondisi sakit. 

"Kami mengucapkan terima kasih kepada panitia haji dan seluruh unsur pendukung yang sudah menjalankan tugasnya dengan baik hingga pelaksanaan haji tahun 2023 ini berjalan dengan lancar," ujarnya.

Baca juga: 1.176 peserta haji Aceh sudah tiba di Tanah Air

Pewarta: Kurnia Muhadi

Editor : Febrianto Budi Anggoro


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2023