Meureudu (ANTARA) - Pengurus Ikatan Sosial Pemuda Mahasiswa (Inspirasi) Kabupaten Pidie Jaya , Aceh menggelar diskusi publik untuk peningkatan pendidikan di daerah itu, Minggu.

Diskusi pablik tersebut menghadirkam sejumlah pemateri diantaranya, Tokoh Muda Pidie Jaya Firmasyah, Komisioner Komisi Indenpenden Pemilihan (KIP) Pidie Jaya Muslim Khadri, Ketua KNPI Pidie Jaya Mukhlis Naladuana.

Kemudian diskusi ini mengangkat tema "Peran Pemuda Dalam Peningkatan Kualitas Pendidikan dan Pembangunan di Pidie Jaya"

Ketua Panitia Inspirasi Firdaus Saputra menyatakan, kegiatan itu sengaja di lakukan sebagai mana mestinya untuk menjaring ide dari pengurus Inspirasi dan sejumlah tokoh muda demi pengembangan pendidikan di Kabupaten Pidie Jaya.

"Alhamdulillah kegiatan diskusi dan buka puasa bersama berjalan lancar, kita berharap diskusi pablik seperti ini terus berlanjut demi pengembangan pendidikan dan ada fungsi kontrol terhadap lembaga pendidikan serta pemerintah daerah," katanya.

Pada kesempatan itu, ia juga menyebutkan, dalam pengembangan lembaga pendidikan semua stakholder diperlukan banyak diskusi agar melahirkan terebosan baru demi pengembangam ilmu pendidikan kepada anak didik.

Selain itu katanya, para generasi muda harus berperan aktif mengawasi kinerja setiap Satuan Kerja Perangkat Kabupaten (SKPK) Pemerintah Kabupaten Pidie Jaya.

"Ya harapan kita diskusi ini menjadi awal yang baik untuk melangkah nengawasi kebijakan Pemerintah Daerah, dan mengawasi kinerja tiap-tiap SKPK," ujarnya.

Pemerhati Sosial Pidie Jaya Mukhlis Naladuana menyatakan, dirinya sangat mendukung dengan hadirnya para pemuda dalam membangun daerah ini.

"Kita tahu Pemkab perlu masukkan dari semua unsur untuk kelanjutan pembangunan kedepan, demi kemajuan daerah dan yang jelas kita tetap memberi semangat kepada pemuda," sebutnya.

Menurutnya, peran pemuda sangat di perlukan untuk mengontrol serta mengkritik dan juga memberi saran atau masukkan kepada pemerintah daerah.

"Semoga forum ini terus berjaya untuk pemuda - pemuda Pidie Jaya yang berbakat dan senantiasa mengontrol kebijakan pemerintah demi kemajuan daerah dan rakyatnya," tuturnya.

Pewarta:

Uploader : Salahuddin Wahid


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2017