Penjabat Bupati Aceh Barat, Mahdi Efendi mengatakan momentum Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah merupakan sarana untuk mempererat hubungan silaturahmi antara pimpinan daerah dengan masyarakat di daerah.

“Semangat Idul Adha dan semangat kebersamaan yang terjalin ini akan terus kita pupuk dalam kehidupan sehari-hari," kata Pj Bupati Aceh Barat Mahdi Efendi dalam keterangannya diterima di Meulaboh, Rabu.

Hal ini ia sampaikan terkait kegiatan silaturahmi bersama masyarakat yang ia gelar di Meuligoe Bupati Aceh Barat di Meulaboh, saat momentum libur Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah.

Menurutnya, acara silaturahmi di Meuligoe Bupati Aceh Barat tidak hanya menjadi ajang untuk bertatap muka dengan masyarakat, tetapi juga sebagai wadah untuk mendengarkan aspirasi dan masukan dari berbagai elemen masyarakat. 

"Hal ini sesuai dengan komitmen pemerintah daerah dalam membangun pelayanan yang lebih baik dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat," kata Mahdi.

Selain itu, kata Mahdi, pada momentum Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah ini, Pemerintah Kabupaten Aceh Barat juga menyembelih sebanyak  38 ekor kerbau dalam pelaksanaan ibadah qurban.

Ternak kerbau yang disembelih di Rumah Potong Hewan (RPH) milik Pemerintah Kabupaten Aceh Barat, dan kemudian daging segar tersebut didistribusikan kepada masyarakat penerima manfaat.

Mahdi juga menambahkan, bahwa upaya ini bertujuan untuk memastikan efisiensi dalam pelaksanaan qurban serta memudahkan distribusi kepada masyarakat yang membutuhkan. 

Baca juga: Pemkab Aceh Barat sembelih 38 ekor Kerbau untuk Qurban

Pewarta: Teuku Dedi Iskandar

Editor : Febrianto Budi Anggoro


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2024