Banda Aceh (Antaranews Aceh) - Sejumlah destinasi wisata maupun atraksi di Provinsi Aceh masuk nominasi Anugerah Pesona Indonesia (API) Award 2018 yang didukung penuh Kementerian Pariwisata RI.

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Aceh Amiruddin di Banda Aceh, Senin mengatakan, destinasi wisata dan atraksi tersebut tersebar di beberapa kabupaten/kota, yakni Aceh Besar, Aceh Tengah, Gayo Lues, Banda Aceh, dan Aceh Tenggara.

"Destinasi maupun atraksi asal Aceh masuk nominasi API Award 2018 dirilis sejak Juni lalu. Kami mengajak masyarakat Aceh memberikan dukungan destinasi dan atraksi yang masuk nominasi tersebut," katanya.

Daerah tujuan wisata dan atraksi asal Aceh masuk nominasi API 2018 yaitu kategori wisata halal terpopuler Masjid Raya Baiturrahman dengan kode 11G, dataran tinggi terpopuler Aceh Tengah (6C), cendera mata terpopuler Kupiah Meukeutop (7A).

Berikutnya tujuan wisata baru terpopuler Gampong Nusa (17B), wisata air terpopuler selam Pulau Weh (4C), ekowisata terpopuler Taman Nasional Gunung Leuser (5J). Serta atraksi wisata terpopuler tari saman di Kabupaten Gayo Lues (8I).

Amiruddin menyebutkan, masuknya destinasi dan atraksi kompetisi tingkat nasional menjadi momentum untuk mempromosikan Aceh secara luas kepada publik dan masyarakat wisatawan baik, dalam maupun luar negeri

"Tentunya, ini menjadi kesempatan mempromosikan pariwisata Aceh. Apalagi pada 2017, hanya ada dua nominasi dari Aceh yakni kategori tempat berselancar terpopuler dan promosi pariwisata digital terpopuler," kata dia.

Amiruddin mengajak masyarakat Aceh mendukung tujuh nominasi tersebut. Dukungan diberikan dengan SMS maupun melalui aplikasi android dan iOS. Vote menggunakan SMS dengan mengetik API spasi kode nominasi dan mengirimkan ke 99386.

Sedangkan menggunakan aplikasi android dan iOS dengan cara mengunduh APIaward, Anugerah Pesona Indonesia Award. Kemudian pilih kode nominasi," kata Amiruddin menyebutkan.

API Award merupakan ajang pariwisata terpopuler Indonesia yang diadakan setiap tahun dan didukung penuh oleh Kementerian Pariwisata RI. Kegiatan tersebut dilakukan dalam bentuk pemberian penghargaan kepada obyek dan tujuan wisata terpopuler.
 

Pewarta: M.Haris Setiady Agus

Uploader : Salahuddin Wahid


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2018