Banda Aceh (Antaranews Aceh) - Sebanyak 12 barista (penyaji kopi) asal dataran tinggi Gayo Kabupaten Aceh Tengah dinyatakan lulus sertifikasi Barista Nasional oleh Badan Ekonomi Kreatif (BEKRAF) bekerjasama dengan Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) Kopi Indonesia.

"Sertifikasi yang dimiliki oleh 12 orang barista ini merupakan sebuah pengakuan formal dari lembaga resmi yang sangat kita butuhkan sebagai seorang barista," kata salah seorang barista yang telah bersertifikasi nasional, Sahru Lut Iman di Takengon, Rabu.

Ia menjelaskan 12 barista yang dinyatakan lulus sertifikasi nasional tersebut merupakan barista yang berasal dari sejumlah coffeshop yang ada di Kabupaten Tengah.

Sahru yang juga Owner Galeri Kopi Indonesia ini mengatakan dengan sertifikasi yang diperoleh tersebut semakin menegaskan pentingnya profesi Barista.

"Barista itu juga seperti dokter atau profesi lain yang selama ini sudah eksis di tengah masyarakat," katanya.

Menurut dataran tinggi Gayo perlu memiliki lebih banyak Barista yang kompeten, karena kawasan tersebut merupakan daerah khusus untuk Kopi Nusantara yang masyarakatnya harus paham alur mulai dari hulu sampai ke hilir sehingga dapat memberi lebih banyak nilai tambah ekonomi.

Ia mengatakan uji kompetensi yang diikuti oleh 12 barista asal Gayo tersebut telah berlangsung di Banda Aceh 25-27 Juli 2018.

Kopi Arabica asal dataran tinggi Gayo Aceh tersebut memiliki cita rasa yang khas dan komoditas tersebut sudah dikenal hingga mancanegara.

Pewarta: M Ifdhal

Editor : Heru Dwi Suryatmojo


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2018