Banda Aceh (Antaranews Aceh) - Kabupaten Aceh Besar untuk sementara masih unggul di cabang panahan Pekan Olahraga Aceh (PORA) XIII di Jantho setelah meraih empat medali emas, satu perak dan dua medali perunggu dari nomor ronde nasional.

Ada pun empat medali emas yang dipersembahkan atlet Aceh Besar pada pertandingan hari pertama pada Selasa (20/11) di Lapangan Bungoeng Jeumpa, Kota Jantho masing-masing Riska Wan Parala nomor ronde nasional jarak 50 meter dan 40 meter, 30 meter putra dan jarak total.

Selanjutnya medali perak diraih Widya Astuti jarak 50 meter putri dan dua medali perunggu juga diraihnya di nomor yang sama.

"Cabang panahan memperlombakan nomor ronde nasional, recurve, compound,aduan perseorangan dan total jarak," kata ?Ketua Umum Pengprov Perpani Aceh, Nyak Amir.

Ia menjelaskan cabang tersebut memperebutkan 33 medali emas, 33 medali perak dan 33 medali perunggu. Perlombaan panahan diikuti 98 atlet dari 18 kabupaten/kota,berlangsung 20 hingga 25 November 2018.

Selanjutnya untuk medali perak 50 meter putra diraih M. Iqbal (Banda Aceh), perunggu diperoleh Marwan (Pidie). Perak jarak 40 meter putra diraih Muhammad Rahil (Aceh Timur), perunggu direbut Muhammad Arif (Aceh Timur).

Medali perak jarak 30 meter putra diraih M. Iqbal (Banda Aceh), perunggu diraih Marwan (Pidie). Jarak total putra medali perak Marwan (Pidie), perunggu diperoleh Iqbal (Banda Aceh).?

Posisi kedua ditempati Aceh Timur dengan perolehan medali sementara tiga emas, dua perak, satu perunggu. Medali emas disumbang dari nomor ronde nasional jarak 40 meter, 30 meter dan total jarak putri atas nama Syahna, perak diraih jarak 30 meter putra - putri atas nama Sunarti dan Muhammad Rahil, medali perunggu di raih Muhammad Arif dari jarak 40 meter putra.

Selanjutnya perak 40 meter putri diraih Fitria Muniarti (Pidie), perunggu diperoleh Atikah Fitriani dari Lhokseumawe. Perunggu 30 meter putri diraih Widya Astuti. Medali perak total jarak putri diraih Fitria Muniarti dari Pidie. Perunggu Widya Astuti dari Aceh Besar.?

Posisi ketiga ditempati Pidie dengan perolehan satu medali emas 50 meter putri oleh Fitria Muniarti, tiga perak dari 40 meter putri dan jarak total, Fitria dan Marwan dua medali perunggu 30 dan 50 meter putra.
 

Pewarta: Muhammad Ifdhal

Uploader : Salahuddin Wahid


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2018