Satu unit mobil kijang Innova dengan nomor polisi BL 1964 WA terbalik di Jalan Banda Aceh - Calang tepatnya di Gunung Keumala Desa Lhok Kruet, Kecamatan Sampoiniet, Kabupaten Aceh Jaya, Minggu (16/6) sore.
Hendri Gunawan, salah seorang warga pelintas menyampaikan bahwa insiden itu terjadi sekitar pukul 16.30 WIB di Gunung Keumala Lhokkruet jalan Banda Aceh - Calang, Aceh Jaya.
"Tadi waktu kejadian kami juga sedang melintas sekitar pukul 16.30 WIB," kata Hendri.
Informasi yang diterimanya, korban sudah dibawa ke rumah sakit. Mobil tersebut dari arah Banda Aceh menuju Calang.
Sementara itu, Kasat Lantas Polres Aceh Jaya, Iptu Iswandi yang dihubungi Antara membenarkan adanya kejadian laka di kawasan Lhokkruet.
Iswandi menyampaikan Toyota Kijang Innova Nomor Polisi BL 1964 WA tersebut di kemudikan Rahmad Firdaus warga lamno Aceh Jaya yang melaju dari arah Calang menuju - Banda Aceh,
Sesampai di TKP KM.111 Desa Lhok Kruet Kecamatan Sampoiniet Kabupaten Aceh Jaya diduga pengemudi atas nama Rahmad Firdaus lelah/Mengantuk sehingga Mopen Toyota Kijang Innova No Pol BL 1964 WA yang di kemudikannya oleng dan hilang kendali kesebelah kanan jalan arah Banda Aceh dan menabrak tebing sebelah Kanan sehingga Mopen Toyota Kijang Innova No Pol BL 1964 WA terbalik.
" Pengemudi cuma sendiri, ia mengalami luka ringan saja dan sempat di bawa ke RSUD Teuku umar," jelasnya
COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2019