Bandarlampung (ANTARA) -
Kepala Satuan Sabhara Polresta Bandarlampung, Komisaris Polisi Suwandi, di Bandarlampung, Minggu, mengatakan, "Kami bersama Brimob dengan satuan-satuan di Polresta dan jajaran Polsek dari dini hari sampai pagi ini kami melaksanakan patroli gabungan, dalam rangka hunting untuk mengantisipasi itu tawuran geng motor, kemudian balap liar."
Selain itu, petugas gabungan juga menyita sejumlah senjata tajam dan 34 sepeda motor. "Kami juga mendapati beberapa senjata tajam yaitu dua celurit dua, tiga pedang, dua parang, satu roda gigi, dan satu nekel," ungkapnya.
Ia bilang, dari 46 orang yang diamankan ini hampir seluruhnya adalah pelajar. "Rata-rata anak-anaknya ini adalah pelajar, hampir 90 persen pelajar," katanya dan mereka akan berkoordinasi dengan sekolah terutama orang tuanya.
"Kami akan panggil orangtua dan pihak sekolah untuk lebih membina mereka, dan bagi mereka yang terbukti membawa senjata tajam akan kami sidik," katanya.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Polisi ringkus 46 anggota geng motor yang diduga akan tawuran
Puluhan 46 anggota geng motor diringkus
Minggu, 11 September 2022 17:34 WIB