Sigli (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pidie meluncurkan pustaka bunda literasi di Museum Tsunami Kuala Pidie guna memperkuat nilai kepribadian membaca dan menulis di daerah setempat.
“Kehadiran pustaka bunda literasi ini juga bagian mengembangkan dan menumbuhkan budi pekerti yang baik, serta dapat mengembangkan dan menumbuhkan budaya literasi di sekolah maupun masyarakat sekitar,” kata Asisten I Bidang Pemerintahan, Keistimewaan dan Kesejahteraan Rakyat Kabupaten Pidie, Samsul Azhar di Sigli, Kamis.
Ia menjelaskan pustaka bunda literasi juga bagian dari dukungan pemerintah dalam menumbuhkan minat baca bagi masyarakat sehingga indeks pembangunan literasi pembangunan literasi masyarakat akan terus meningkat
Menurut dia peluncuran pustaka tersebut menjadi salah satu bentuk dalam membangun smart city dan nantinya Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Gampong (DPMG) di Pidie akan membangun sebuah inspirasi baru yaitu Smart Village.
Bunda Literasi Kabupaten Pidie, Suaidah Sulaiman mengatakan bahwa pojok baca yang ada di Kabupaten Pidie menjadi pelopor untuk mengembangkan anak-anak dalam mencintai membaca.
“Dengan peluncuran pojok baca ini mari kita bangun pribadi anak kita untuk lebih maju lagi ke depannya,” kata Suaidah.