Banda Aceh (ANTARA) - Pj Gubernur Aceh Bustami Hamzah, melantik manajemen Badan Pengusahaan Kawasan Sabang (BPKS) serta Direksi PT Pembangunan Aceh (PEMA) di Meuligoe Gubernur Aceh, Rabu.
Bustami menjelaskan, pergantian kepemimpinan dan pejabat di institusi tersebut merupakan keniscayaan, karena selain diharapkan membawa inovasi dan kreativitas baru.
"Ini juga merupakan bentuk penyegaran organisasi, serta kesempatan untuk melakukan reformasi dan perbaikan kinerja institusi," kata Bustami Hamzah.
Baca juga: BPKS: Konektivitas Pulo Aceh jadi daya tarik investasi
Khusus BPKS, kata dia, hanya untuk pengisian jabatan, mengingat pejabat definitif sebelumnya telah memasuki batas usia pensiun.
Dengan adanya pelantikan ini, diharapkan BPKS dan PT PEMA dapat tetap relevan dalam lingkungan yang terus berubah, serta memastikan adanya kontinuitas kepemimpinan, dan memberikan kesempatan bagi individu berbakat untuk berkembang dan berkontribusi secara maksimal.
Bustami mengingatkan kepada jajaran BPKS untuk bekerja dengan penuh semangat untuk mengejar segala ketertinggalan, salah satunya harus mengembangkan wilayah titik kilometer nol Indonesia itu sebagai pusat perdagangan dunia.
"BPKS harus mampu mengejar visi-misi mengembangkan kawasan Sabang sebagai pusat utama pengembangan perdagangan dunia," ujarnya.
Baca juga: Sabang Marine Festival jadi daya tarik investasi sektor MICE
Bustami lantik Manajemen BPKS dan Direksi PT PEMA, ini orangnya
Rabu, 8 Mei 2024 21:15 WIB