Ketua Umum Partai Aceh Muzakir Manaf atau Mualem mengatakan untuk pemilihan legislatif selanjutnya, Partai Aceh menargetkan setiap kabupaten/kota di provinsi setempat memiliki satu kadernya yang berhasil lolos ke DPRA. 

"Catatan ke depan Partai Aceh, satu kabupaten/kota mesti ada satu anggota DPRA. Diwajibkan, cara kita cari, Insyaallah," katanya di Sabang.

Pernyataan itu disampaikan Mualem dalam acara pembukaan kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) dan Pembekalan kepada anggota DPR Aceh dan DPRK dari Partai Aceh se Aceh, yang di selenggarakan Dewan Pimpinan Aceh (DPA) Partai Aceh, di Kota Sabang.

Dia menyebutkan dalam pemilihan legislatif periode-periode sebelumnya Partai Aceh berhasil menguasai parlemen dengan perolehan kursi yang banyak. Tercatat pada Pileg perdana mereka di 2009 berhasil meraih 33 kursi dari 69 kursi, kemudian Pileg 2014 memperoleh 29 kursi dari 81 kursi DPRA.

"Maka harapan saya sebagai ketua umum untuk masa hadapan, kita berharap agar Partai Aceh lebih maju dan lebih maksimal meraih kursi di parlemen baik provinsi maupun kabupaten/kota," katanya.

Namun untuk periode Pileg 2019-2024 ini Partai Aceh hanya berhasil meraih 18 kursi dari 81 kursi tersedia. Sedangkan untuk tingkat DPRK seluruh Aceh partai eks kombatan GAM tersebut hanya berhasil meraih 119 kursi.

"Seluruh Aceh yang peningkatan (perolehan) kuris anggota DPRK adalah di Sabang, dengan 11 kursi. Maka kita beri penghargaan untuk Sabang untuk lebih maju lagi," katanya, sekaligus menyebutkan karena alasan itu pemilihan lokasi Bimtek di Sabang.

Lebih lanjut, kata Mualem untuk itu selama lima tahun mendatang ia menekankan kepada para kader Partai Aceh yang berhasil lolos di DPRA dan DPRK se Aceh untuk menjaga amanah rakyat, dan dapat mengayomi rakyat dengan sepenuh hati, guna mengembalikan kepercayaan rakyat.

"Karena setiap kali anda melakukan hal negatif akan membawa jerat, lubang, kepada anda sendiri. Karena semua perbuatan saudara sekalian akan berdampak ke masa hadapan partai," katanya.

Pewarta: Khalis Surry

Uploader : Salahuddin Wahid


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2019